Mengungkap Misteri Sel Hashirama: Benda Paling Diburu di Dunia Naruto!
- crunchyroll.com
Kabuto adalah contoh yang konkret, dia menggunakan Sel Hashirama yang diambil dari tubuh Yamato untuk memperkuat kekuatan pasukan Zetsu Putihnya. Ini juga menjadi incaran Orochimaru di masa lalu.
Dia ingin meningkatkan keahlian jutsu dengan mengadopsi Sel Hashirama. Dalam cerita Boruto, bahkan Victor melakukan implan Sel Hashirama pada Pohon Suci buatannya sendiri.
3. Kemampuan Regenerasi
Hashirama Senju terkenal karena kemampuan regenerasinya yang luar biasa. Luka-luka yang dialaminya dapat sembuh dalam waktu singkat, membuatnya sulit untuk dikalahkan. Kemampuan regenerasi ini disebabkan oleh energi kehidupan dan cadangan chakra yang melimpah, yang merupakan hasil dari menjadi reinkarnasi Asura Otsutsuki.
Kemampuan regenerasi ini sudah beberapa kali ditampilkan dalam serial, terutama dalam konteks ninjutsu medis. Ketika Naruto kehilangan lengannya, Katasuke membuat lengan buatan dari Sel Hashirama. Saat tubuh Obito hancur, Sel Hashirama tidak hanya membuatnya pulih sementara, tapi pulih sepenuhnya.
4. Kemampuan Wood Release
Kekkei Genkai adalah teknik ninja yang hanya bisa digunakan oleh anggota klan tertentu. Biasanya, mereka di luar klan tidak dapat menggunakan Kekkei Genkai.