Naruto : 9 Karakter Naruto Yang Belum Menikah Hingga Era Boruto
- FandomWire
Shizune adalah ninja medis andalan Konoha sekaligus asisten pribadi Tsunade. Keahliannya di bidang medis tak perlu diragukan lagi. Tapi, Shizune tampaknya terlalu sibuk dengan pekerjaannya, hingga belum memiliki waktu untuk menjalin hubungan asmara.
5. Tsunade
Sebagai cucu dari Hokage pertama, Tsunade adalah ninja medis berbakat yang pernah menjabat sebagai Hokage kelima. Di masa mudanya, ia pernah menjalin hubungan, tapi kedua pasangannya meninggal dunia. Hal ini mungkin membuat Tsunade trauma dan memilih untuk tidak menikah hingga usia lebih dari 50 tahun.
6. Mei Terumi
Mei Terumi, Mizukage keempat Kirigakure, adalah sosok wanita cantik, baik, dan seksi. Bahkan, ia pernah berkata bahwa setelah perang selesai, hal pertama yang akan ia lakukan adalah menikah. Sayangnya, hingga kini Mei belum menemukan jodohnya.