Perbedaan Antara Mangekyou Sharingan Dengan Eternal Mangekyou di Naruto
- Crunchyroll/Naruto Shippuden
Gadget – sharingan Mangekyou Sharingan merupakan bentuk evolusi dari mata Sharingan yang dimiliki oleh klan Uchiha.
Namun, terdapat dua tipe utama dari Mangekyou Sharingan: Mangekyou Sharingan biasa dan Eternal Mangekyou Sharingan.
Apa perbedaannya?
1. Mangekyou Sharingan: Mata Murni Hasil Perubahan Sharingan
Ketika seorang Uchiha mengalami momen emosional yang sangat besar dalam kehidupannya, seperti kehilangan orang yang dicintai atau pengalaman lainnya, Sharingan yang dimilikinya dapat berevolusi menjadi Mangekyou Sharingan.
Mangekyou Sharingan ini merupakan hasil perubahan langsung dari Sharingan, yang tentu saja memiliki efek samping karena merupakan bentuk yang murni.
Salah satu efek samping yang paling mencolok adalah penggunaan kekuatan Mangekyou secara berkelanjutan dapat menyebabkan penggunanya mengalami rabun bahkan buta.
2. Eternal Mangekyou Sharingan: Mata Dengan Transplantasi Mangekyou Orang Lain
Salah satu cara untuk mengatasi efek samping rabun dan buta yang disebabkan oleh penggunaan Mangekyou Sharingan adalah dengan mentransplantasikan mata Mangekyou milik individu lain ke dalam lubang mata individu yang sudah memiliki Mangekyou Sharingan.
Proses transplantasi ini menghasilkan Eternal Mangekyou Sharingan, yang tidak memberikan efek rabun atau buta pada penggunanya.
Contohnya adalah Sasuke, yang pada saat Mangekyou miliknya sudah menyebabkan rabun dan hampir kebutaan, akhirnya menerima transplantasi mata Mangekyou milik Itachi (yang juga memiliki Mangekyou) dari Obito.
Hal ini menghasilkan Eternal Mangekyou Sharingan.
3. Kelangkaan Eternal Mangekyou Sharingan
Bahkan di antara para Uchiha, memiliki Mangekyou Sharingan saja sudah merupakan hal yang langka, dan memiliki Eternal Mangekyou Sharingan lebih langka lagi.
Hingga saat ini, hanya diketahui Madara dan Sasuke yang memiliki Eternal Mangekyou Sharingan.
Menariknya, keduanya mendapatkan mata tersebut dari saudara mereka yang sudah meninggal, dengan Sasuke menerima mata dari kakaknya dan Madara menerima dari adiknya.
Perbedaan antara Mangekyou Sharingan dan Eternal Mangekyou Sharingan menandakan evolusi dan kompleksitas mata Uchiha yang telah menjadi ikonik dalam dunia Naruto.
Dengan segala kekuatannya, kedua bentuk Mangekyou ini menunjukkan sisi gelap dan terang dari pewaris klan Uchiha.
Dapatkan informasi terbaru seputar Gadget, Anime, Game, Tech dan Berita lainnya setiap hari melalui social media Gadget VIVA. Ikuti kami di : | |
---|---|
@gadgetvivacoid | |
Gadget VIVA.co.id | |
X (Twitter) | @gadgetvivacoid |
Whatsapp Channel | Gadget VIVA |
Google News | Gadget |