Fujifilm Rilis Kamera Mirrorless X-M5 dengan Desain Ringkas dan Fitur Canggih

Fujifilm Rilis Kamera Mirrorless X-M5 dengan Desain Ringkas dan Fitur Canggih
Sumber :
  • Fujifilm

Gadget – Fujifilm kembali menunjukkan komitmennya di dunia fotografi dengan merilis kamera mirrorless terbaru, Fujifilm X-M5. Kamera ini dirancang khusus untuk para kreator konten yang membutuhkan perangkat ringkas, serbaguna, dan berteknologi canggih untuk kebutuhan foto maupun video.

Pilihan Warna dan Harga

Fujifilm X-M5 tersedia dalam dua opsi warna, yaitu silver yang akan mulai dijual pada November 2024 dan hitam yang menyusul pada April 2025. Soal harga, kamera ini dibanderol mulai dari US$800 atau sekitar Rp12,4 juta, menawarkan paket fitur premium dengan harga kompetitif.

Sensor dan Performa

Fujifilm membekali X-M5 dengan sensor X-Trans CMOS 4 beresolusi 26,1 MP dan mesin pemrosesan gambar X-Processor 5 terbaru. Kombinasi ini memastikan hasil foto berkualitas tinggi sekaligus efisiensi daya yang lebih baik. Selain itu, fitur autofokusnya didukung teknologi kecerdasan buatan (AI), memungkinkan deteksi subjek yang lebih luas seperti hewan, burung, kendaraan, hingga drone.

Kemampuan ini juga didukung algoritma prediksi autofokus terbaru yang menawarkan pelacakan subjek lebih presisi, bahkan dalam kondisi cahaya minim.

Kemampuan Video Superior