iOS 18 Siap Amankan iPhone Hingga ke Suku Cadang: Solusi Terbaik untuk Pencurian!

iOS 18 Siap Amankan iPhone Hingga ke Suku Cadang: Solusi Terbaik untuk Pencurian!
Sumber :
  • Apple

Bagaimana Cara Kerjanya?

Jika perangkat iPhone mendeteksi suku cadang bekas seperti layar atau baterai dari perangkat lain, sistem akan langsung mengunci komponen tersebut.

Pengguna akan diminta memasukkan Apple ID pemilik asli untuk membuka kunci dan mengizinkan penggunaan komponen itu. Tanpa izin, komponen akan tetap terkunci dan tidak dapat digunakan.

Apple berencana untuk menautkan semua ID komponen iPhone ke akun Apple, sehingga perlindungan ini semakin ketat.

Tujuan Dibalik Fitur Ini

Fitur ini pertama kali diumumkan pada April lalu atas permintaan penegak hukum. Tujuannya adalah untuk mengurangi perdagangan gelap suku cadang iPhone curian yang marak di pasar gelap.

Dengan adanya Activation Lock, Apple berharap dapat memberantas jaringan perdagangan ilegal yang memanfaatkan suku cadang bekas untuk meraup keuntungan.