Email Utama Aman dari SPAM! Fitur Baru Gmail Ini Bakal Jadi Favoritmu
Senin, 18 November 2024 - 21:36 WIB
Sumber :
- 9to5google
Gadget – Google baru saja memperkenalkan fitur baru di Gmail bernama Shielded Email. Fitur ini muncul di menu pengaturan Isi Otomatis Gmail.
Tapi, ketika kamu mengetuk opsi ini, kamu akan diarahkan ke halaman kosong di myaccount.google.com. Agak membingungkan, ya?
Meski begitu, fitur ini punya potensi besar untuk melindungi email utama kamu dari spam.
Kalau dipikir-pikir, setiap aplikasi atau situs web yang kita gunakan sekarang hampir selalu meminta alamat email.
Tentu ini bikin email kita sering jadi sasaran spam atau bahkan potensi pelanggaran data. Nah, Shielded Email sepertinya hadir untuk memecahkan masalah itu.
Apa Itu Shielded Email?
Shielded Email tampaknya dirancang sebagai alat untuk membuat alias email sekali pakai.