Bocoran Vivo X Fold 4! Desain Tipis, Kamera Gahar, tapi Kapan Rilis?

Bocoran Vivo X Fold 4! Desain Tipis, Kamera Gahar, tapi Kapan Rilis?
Sumber :
  • Vivo X Fold / Vivo

Gadget – Kabar terbaru tentang Vivo X Fold 4 membuat para penggemar teknologi semakin penasaran. Perangkat lipat andalan Vivo ini dikabarkan hadir dengan desain yang ramping, ringan, dan membawa sejumlah inovasi canggih. Bocoran spesifikasi dari informan terpercaya Digital Chat Station (DCS) mengungkapkan detail menarik seperti baterai 6.000mAh, sertifikasi IPX8, dan modul kamera melingkar dengan tiga lensa 50 MP. Apa lagi yang menarik dari ponsel lipat ini? Yuk, kita bahas!

Bocoran Vivo X Fold 4

Photo :
  • Weibo

Desain Ramping dengan Baterai Besar

Vivo X Fold 4 dirancang untuk menghadirkan kenyamanan dan daya tahan. Meskipun memiliki desain yang tipis, ponsel ini tetap menawarkan baterai besar 6.000mAh yang mendukung pengisian daya nirkabel. Dengan sertifikasi IPX8, perangkat ini tahan air, menjadikannya pilihan ideal untuk pengguna yang aktif.

Fitur Kamera Canggih

Bagi pecinta fotografi, Vivo X Fold 4 hadir dengan modul kamera melingkar besar yang menampung tiga sensor 50 MP. Ketiga lensa ini mencakup:

  • Lensa wide-angle
  • Lensa telefoto periskop 3x
  • Lensa ultra-wide