Lenovo Tab: Tablet Murah dengan Layar 10,1 Inci dan Baterai 5.100 mAh!

Lenovo Tab: Tablet Murah dengan Layar 10,1 Inci dan Baterai 5.100 mAh yang Cocok untuk Semua Kebutuhan
Sumber :
  • lenovo

Di balik bodinya yang ramping, Lenovo Tab mengandalkan chipset Helio G85 yang dipadukan dengan GPU Mali-G52. Kombinasi ini memberikan performa cukup tangguh untuk menjalankan aplikasi sehari-hari, streaming, hingga gaming ringan. Tablet ini hadir dengan dua varian penyimpanan, yakni RAM 4 GB dengan memori internal 64 GB atau 128 GB, yang masih bisa diperluas melalui slot microSD.

Kamera Fungsional untuk Aktivitas Sehari-Hari

Untuk mendukung kebutuhan fotografi sederhana, Lenovo Tab dilengkapi kamera belakang 8 MP dan kamera depan 5 MP. Meski bukan andalan untuk fotografi profesional, kedua kamera ini cukup mumpuni untuk video call, selfie, atau mengabadikan momen sehari-hari.

Suara Jernih dan Baterai Tahan Lama

Dua speaker Dolby Atmos pada tablet ini memastikan kualitas audio yang jernih dan mengesankan, baik untuk mendengarkan musik maupun menonton film. Tersedia pula jack headphone 3,5 mm bagi pengguna yang masih mengandalkan earphone kabel.

Lenovo Tab dibekali baterai berkapasitas 5.100 mAh yang mendukung pengisian cepat 15W. Dengan daya ini, tablet mampu bertahan sepanjang hari untuk kebutuhan dasar, menjadikannya ideal bagi pengguna dengan mobilitas tinggi.

Harga Terjangkau, Spesifikasi Mewah