Sony Xperia 1 VI: Hadirkan Kamera Utama 48 MP dengan Zoom Optik 7.1x
Sabtu, 28 September 2024 - 21:02 WIB

Sumber :
- Sony
Fitur Battery Care dan Xperia Adaptive Charging membantu menjaga kesehatan baterai agar tetap 80% setelah empat tahun penggunaan.
Android 14 dan Pembaruan Jangka Panjang
Xperia 1 VI menjalankan sistem operasi Android 14 dan dijanjikan update hingga tiga generasi dan update keamanan selama empat tahun.
Hal ini memastikan pengguna selalu mendapatkan fitur terbaru dan terlindungi dari ancaman keamanan.
Fitur Lengkap

Fitur Pendingin Sony Xperia 1 VI
Photo :
- Sony
Beberapa fitur lain yang dihadirkan Xperia 1 VI adalah vapor chamber untuk pendinginan, FPS Optimizer untuk memaksimalkan performa gaming, 5G, Bluetooth 5.4, LE, NFC, pemindai sidik jari samping, speaker stereo dengan peningkatan bass dan kejernihan suara, jack audio 3.5 mm, Qi wireless charging, GPS, USB 3.2 Type-C, dan banyak lagi.