Mengenal Quadra Binning dan RGBW di OPPO Reno8

- oppo
Gadget – Sebagai smartphone pertama yang memiliki keunggulan khusus di bidang fotografi portrait, OPPO Reno Series telah membuka babak baru fotografi smartphone. Tak lain karena adanya teknologi portrait nan revolusioner dan algoritma AI (Artificial Intelligence) cerdas yang ditanamkan pada chipset di dalamnya.
Lewat kehadiran Reno8 Series, OPPO membawa pengalaman portrait ke tingkat berikutnya dengan memadukan kemampuan dari perangkat keras dan algoritma profesional. Gabungan keduanya memungkinkan pengguna untuk membuat gambar portrait yang sempurna hanya lewat satu langkah mudah.
Smartphone Pertama dengan Algoritma Proprietary di Perangkat Keras Sensor
Mengumpulkan cahaya yang cukup pada sensor kamera sangatlah penting untuk mendapatkan gambar yang lebih tajam, lebih jelas, dan lebih cerah. Untuk itulah, OPPO terus mencari solusi inovatif untuk meningkatkan sensitivitas cahaya, salah satunya dengan adopsi desain piksel RGBW (merah, hijau, biru, dan putih).

oppo reno8 Pro 5G
- Gizmologi/Pras
Bahkan, OPPO sudah menggunakan desain sensor RGBW sejak 2015 yang ditanamkan pada perangkat OPPO R7 Plus yang mampu meningkatkan sensitivitas cahaya hingga 32%.
Meskipun sensitivitas cahaya sudah ditingkatkan, masih ada masalah pada daya komputasi yang terbatas dari sensor gambar tradisional dan crosstalk sinyal antarpiksel. Masalah ini menyebabkan gambar yang diambil menggunakan sensor RGBW generasi awal ini rentan terhadap chromatic aberration dan warna yang tak akurat.