Samsung Galaxy M15 5G Resmi Meluncur di Indonesia, Cek Spesifikasi dan Harganya

Samsung Galaxy M15 5G
Sumber :
  • Samsung

Smartphone ini juga dilengkapi dengan RAM 6GB yang dapat diperluas hingga 6GB melalui fitur RAM Plus, memastikan kelancaran multitasking dan menjalankan aplikasi yang berat.

Baterai Tahan Lama 6000mAh

Salah satu keunggulan utama Galaxy M15 5G adalah baterainya yang besar berkapasitas 6000mAh. Dengan baterai ini, pengguna dapat menikmati berbagai aktivitas favorit mereka tanpa perlu khawatir kehabisan daya baterai.

Smartphone ini juga mendukung fast charging 25W, sehingga pengisian daya baterai dapat dilakukan dengan cepat dan mudah.

Kamera Utama 50MP untuk Hasil Foto yang Menakjubkan

Galaxy M15 5G dilengkapi dengan kamera utama 50MP yang mampu menghasilkan foto dengan detail yang tajam dan jernih.

Ditambah dengan kamera sudut ultra lebar 5MP, kamera makro 2MP, dan kamera depan 13MP, pengguna dapat mengabadikan berbagai momen indah dengan mudah dan berkualitas.