Game Dragon’s Dogma 2 Gunakan Video Daging Asli Untuk Animasi Memasak
- 4gamer.net
Gadget – Apakah sebuah game petualangan masih memiliki makna jika tidak mampu menyajikan sensasi berpetualang yang sesungguhnya, terutama di dunia fantasi yang penuh dengan keajaiban dan monster?
Salah satu fitur yang tak boleh absen dalam pengalaman tersebut adalah kemampuan untuk berkemah sambil memasak makanan favorit Anda.
Fitur ini pun dijamin akan hadir dalam game RPG terbaru dari Capcom, Dragon’s Dogma 2.
Namun, berbeda dengan game RPG lain yang berusaha keras menciptakan tekstur CGI terbaik, Capcom memilih jalan pintas yang unik: mereka menggunakan video daging sungguhan!
Hal ini diungkapkan oleh sang sutradara Dragon’s Dogma 2, Hideaki Itsuno, dalam wawancara dengan situs 4Gamer.
Mereka memandang aksi memasak daging sebagai elemen yang sangat esensial dalam pengalaman berkemah, dan oleh karena itu, mereka memilih untuk menggunakan video daging asli daripada CGI.