Apakah Sony Akan Hentikan Playstation VR2?
- Sony Playstation
Gadget – VR">Virtual Reality (VR) pernah dianggap sebagai masa depan dalam dunia-gaming, karena potensinya untuk menyajikan pengalaman bermain yang imersif.
Namun, seiring dengan perkembangan zaman, VR semakin menjadi niche. Diperlukan jeroan yang mumpuni untuk memfasilitasi gambar yang jernih dan framerate yang nyaman agar pengguna tidak merasa pusing atau mual.
Sayangnya, VR tidak lagi terlihat seheboh ketika pertama kali muncul di pasar mainstream.
Salah satu pemimpin dalam dunia VR adalah Sony PlayStation, dengan produknya, PlayStation VR. Meski telah mengalami upgrade generasi keduanya awal tahun lalu, PlayStation VR2, namun kabarnya tidak laku di pasaran.
Sony dilaporkan menghentikan sementara proses produksi PlayStation VR2 untuk menghabiskan stok yang ada.
Menurut laporan dari situs Bloomberg yang mengutip sumber terpercaya, Sony telah memproduksi lebih dari 2 juta unit PlayStation VR2 sejak dirilis, tetapi hanya sekitar 1,6 juta unit yang terjual. Bahkan, angka penjualan terus menurun dari satu kuartal ke kuartal lainnya.
Kekhawatiran lain muncul dari minimnya konten VR dari studio first-party, serta penutupan London Studio yang seharusnya fokus pada pengembangan konten VR.