Acer SpatialLabs Eyes : Kamera Mungil Yang Menakjubkan, Lebih Dari Sekedar Kamera!

Acer SpatialLabs Eyes : Kamera Mungil Yang Menakjubkan, Lebih Dari Sekedar Kamera!
Sumber :
  • Yanko design

Desain Acer SpatialLabs Eyes terkesan minimalis dan modern. Bodinya yang ramping dan ringan (220 gram) dilapisi permukaan glossy berwarna gelap, dengan dua penutup lensa dan "selfie mirror" di tengahnya yang memiliki aksen aluminium.

Desainnya yang stylish ini bahkan berhasil memenangkan penghargaan Red Dot & iF Design 2024.

Dilengkapi layar sentuh 2,41 inci dengan resolusi VGA, kamera ini memudahkan pengoperasian dan pengaturan. Baterai 1500 mAh-nya mampu bertahan hingga 180 foto atau 37 menit video dalam sekali pengisian daya.

Lebih dari Sekadar Kamera

Acer SpatialLabs Eyes

Photo :
  • PCMag

Kemampuan Acer SpatialLabs Eyes tak hanya sebatas kamera. Berikut beberapa fungsinya yang menarik:

  • Bagikan Konten 3D di YouTube: Unggah konten 3D Anda langsung ke YouTube dengan bantuan aplikasi Acer SpatialLabs Player 3.0.
  • Panggilan Video 3D: Lakukan panggilan video 3D di platform seperti Microsoft Teams, Zoom, dan Google Meet dengan efek kedalaman yang dapat dikustomisasi.
  • Kompatibilitas Universal: Konten 3D yang dihasilkan dapat ditampilkan di berbagai perangkat yang mendukung, termasuk headset AR/VR seperti Apple Vision Pro, Meta Quest, dan proyektor 3D.