aespa Puncaki Tangga Lagu Dunia dengan Mini Album Terbaru 'Whiplash'

aespa Puncaki Tangga Lagu Dunia dengan Mini Album Terbaru 'Whiplash'
Sumber :
  • aespa official

Tak hanya itu, album ini juga menerima sertifikasi Double Platinum setelah penjualannya melampaui 2 juta yuan (sekitar Rp4,3 miliar). Selain itu, aespa juga mendominasi Kugou Music dan meraih posisi puncak di AWA Real-Time Trending Chart dan Mora’s Daily Songs Chart di Jepang.

Tracklist dengan Genre Berani

Whiplash bukan sekadar kumpulan lagu biasa. Album ini berisi 6 lagu yang menampilkan eksplorasi musik baru dari aespa.

Lagu andalan, Whiplash, mengusung genre EDM techno, genre yang baru pertama kali mereka coba sejak debut.

Selain itu, ada lagu-lagu seperti ‘Kill It’, ‘Flights, Not Feelings’, ‘Pink Hoodie’, ‘Flowers’, dan ‘Just Another Girl’ yang menambah warna musik mereka.

Popularitas Global Tak Terbantahkan

Dengan pencapaian ini, aespa sekali lagi menunjukkan popularitas global yang tak terbantahkan.