Enma: Sang Raja Kera yang Setia Hingga Akhir, Berikut Faktanya!
- naruto shippuden indonesia
Enma adalah salah satu dari sedikit Kuchiyose yang mengenakan ikat kepala Konoha. Ini menunjukkan loyalitasnya tidak hanya pada Hiruzen, tapi juga pada desa Konoha secara keseluruhan.
Selain Enma, Kuchiyose lain yang mengenakan ikat kepala Konoha adalah kura-kura milik Guy, Kame, dan anjing-anjing Ninken milik Kakashi.
5. Nama Enma dan Maknanya
Nama Enma terinspirasi dari Dewa Yama dalam mitologi Jepang, sosok hakim di akhirat yang menentukan nasib jiwa berdasarkan perbuatannya. Nama ini cocok menggambarkan Enma yang kuat, bijaksana, dan menjadi partner setia Hiruzen hingga akhir hayatnya.
6. Kontrak yang Bertahan Meski Hiruzen Meninggal
Fakta menarik lainnya, kontrak Enma dengan Hiruzen tetap berlaku meski Hiruzen sudah meninggal. Ini terlihat saat Hiruzen dibangkitkan kembali dengan Edo Tensei dalam pertarungan melawan Juubi.
Saat itu, Enma muncul untuk membantu Hiruzen dan bahkan berhasil mengambil pedang Kusanagi dari Orochimaru. Loyalitasnya benar-benar tidak terbantahkan.