Line Kembangkan Finschia, Mainnet Blockchain Generasi ke-3

Ilustrasi Blockchain
Sumber :
  • Unsplash.com

Gadget – LINE Tech Plus, anak perusahaan LINE Corporation sekaligus operator aset kripto dan bisnis terkait blockchain milik LINE, hari ini mengumumkan bahwa LINE meluncurkan “Finschia”, mainnet blockchain generasi ke-3 yang menyediakan jarangin terbuka untuk publik.

10 Deretan Game Telegram Paling Populer di Blockchain Penghasil Cuan

Pada 2018, LINE mengembangkan mainnet blockchain miliknya dan membangun ekosistem blockchain dengan memperkenalkan layanan-layanan seperti aset kripto LINK, layanan perdagangan aset kripto, dompet aset kripto, dan lokapasar NFT. Sekarang, dengan mainnet blockchain Finschia, LINE berupaya untuk menjadi ekosistem blockchain yang lebih kokoh guna mewujudkan nilai-nilai Web3 di mana setiap orang dapat dengan mudah memproduksi, memperdagangkan, dan mendapatkan imbalan.

Dinamakan sesuai dengan nama pohon tropis, Finschia telah menambahkan berbagai fitur untuk meningkatkan fungsi, kecepatan dan stabilitasnya. Finschia menggunakan Ostracon, algoritma konsensus miliknya, yang menambahkan VFR (Verifiable Random Function) ke dalam algoritma konsensus Cosmos. Dengan adanya peningkatan ini, Finschia menjadi 400 kali lebih cepat dalam hal kecepatan perdagangan dan mengurangi biaya-biaya hingga 98% jika dibandingkan dengan Ethereum. Sebagai tambahan, Finschia telah memperkenalkan hadiah berbasis kontribusi di mana pengguna serta pengembang bisa menerima hadiah berdasarkan apa yang sudah mereka kontribusikan untuk memperluas ekosistem blockchain.

10 Deretan Game Telegram Paling Populer di Blockchain Penghasil Cuan, Dapatkan Keuntungan Kripto!

Melalui peluncuran ini, LINE berencana untuk membuka jaringan ini ke para pengembang tanpa perlu mengkhawatirkan pengalaman mereka di layanan blockchain. Tidak hanya itu, LINE juga akan menyediakan lingkungan untuk para pengembang di mana mereka dapat mengembangkan dApps secara mudah dengan simpul penuh di Finschia atau LINE Blockchain Developers. Dengan Finschia, pengembang bisa berkolaborasi dengan layanan-layanan dari LINE dan memanfaatkan pengetahuan milik LINE guna mengembangkan layanan-layanan blockchain yang ramah pengguna.

“Kami sangat senang bisa memperkenalkan Finschia di mana kita bisa bekerjasama dengan para pengembang lain untuk membuka berbagai kemungkinan dari jaringan blockchain kami,” kata Youngsu Ko, CEO LINE NEXT. “Kami sangat menantikan untuk menciptakan ekosistem blockchain baru dan memperluas ekonomi token milik LINE berdasarkan aset kripto LINK.”

Dapatkan Airdrop Crypto Gratis dengan RoamApp! Mining Koin Cuma Berbagi Data Jaringan

Selanjutnya, LINE berencana untuk menggabungkan mainnet saat ini, yang disebut Daphne, dengan Finschia, menyatukan mainnet blockchain di mana semua layanan blockchain beroperasi. Selain itu, LINE pun bermaksud meluncurkan DOSI Vault, dompet non-penahanan yang didedikasikan untuk aset kripto LINK dalam beberapa hari mendatang. Dengan kontrol penuh atas dompet tersebut, pengguna dapat mengelola LINK secara lebih cepat, aman, dan mudah dengan biaya bahan bakar yang lebih rendah. Berdasarkan Finschia dan DOSI Vault, LINE bertujuan untuk memperluas ekonomi tokennya dengan mengundang pengguna yang belum terbiasa dengan blockchain melalui layanan yang mudah digunakan dengan stabilitas dan keamanan.