Huawei Smart Screen S6 Pro Resmi Meluncur: TV Super Tipis, 288Hz, AI Canggih, dan Siap Gantikan Remote!
- huawei
Huawei Smart Screen S6 Pro tidak hanya unggul dalam tampilan visual, tetapi juga menghadirkan kualitas audio terbaik. TV ini dilengkapi dengan teknologi Audio Vivid, yang mampu menciptakan efek suara 3D yang lebih mendalam.
Selain itu, sistem audio pada TV ini memiliki desain frekuensi rendah independen, yang dapat mencapai nada bass hingga 60Hz. Dengan fitur ini, suara yang dihasilkan menjadi lebih jernih, mendalam, dan cocok untuk menikmati film atau sesi gaming yang lebih imersif.
Ditenagai AI dan Sistem Operasi HarmonyOS 4.3
Di sektor perangkat lunak, Huawei Smart Screen S6 Pro menjalankan HarmonyOS 4.3, dengan chipset quad-core A73 sebagai dapur pacunya. Kinerja TV ini didukung oleh RAM 4GB yang bisa diperluas hingga 6GB melalui RAM virtual, serta kapasitas penyimpanan sebesar 128GB.
Berbagai fitur pintar berbasis AI juga disematkan dalam perangkat ini, seperti penyesuaian kontras, kecerahan, dan warna otomatis berdasarkan konten yang ditampilkan. Untuk para gamer, tersedia UI khusus gaming yang memungkinkan pengaturan cepat langsung dari layar.
Menariknya, Huawei juga menghadirkan integrasi ekosistem pintar yang mencakup pelacakan kebugaran AI, panggilan video 1080p dengan pelacakan wajah, serta fitur ramah anak seperti mode pelindung mata dan kontrol orang tua.