Jangan Panik Jika HP POCO Hilang! Begini Cara Melacak dan Mengunci yang Mudah dan Efektif

POCO X5 5G
Sumber :
  • po.co

Gadget - Kehilangan HP POCO tidak perlu membuat panik lagi! Ada cara yang mudah dan efektif untuk melacak serta mengunci perangkat Anda agar tidak disalahgunakan. POCO Indonesia memastikan bahwa smartphone mereka, seperti POCO X5 5G dengan Snapdragon 695 5G, dilengkapi dengan fitur keamanan yang handal.

POCO C61: Smartphone Canggih di Entry-Level, Harga hanya 1 Jutaan!

Menurut Andi Renreng, Associate Director Marketing POCO Indonesia, "Tidak hanya unggul dalam performa dan harganya yang ekstrem, HP POCO juga dilengkapi dengan fitur keamanan yang sangat baik. Jadi, jika HP POCO Anda hilang, baik karena dicuri atau kelupaan, Anda dapat segera melacak dan mengunci perangkat tersebut untuk mencegah penggunaan oleh orang lain."

Cara Melacak HP POCO yang Hilang

Berikut adalah langkah-langkah mudah untuk melacak HP POCO yang hilang:

  1. Kunjungi website Xiaomi Cloud i.mi.com menggunakan perangkat seperti laptop atau PC.
  2. Pilih bahasa Indonesia di pojok kanan atas.
  3. Log in dengan Akun Mi Anda (bisa menggunakan email, nomor HP, atau ID Mi yang terdaftar pada akun Mi di HP yang hilang).
  4. Klik "Cari perangkat" untuk mulai mencari lokasi HP terkini.
  5. Pilih tipe HP yang digunakan jika Anda belum pernah menggunakan fitur ini sebelumnya.
  6. Periksa titik lokasi; jika berwarna biru, HP-nya aktif; jika abu-abu, HP sedang tidak aktif.
  7. Setelah lokasi ditemukan, bunyikan HP dengan menekan opsi "Bunyi" untuk membantu menemukannya.
Pengen Punya HP Poco Harga Murah, Berikut 5 Perbandingan Poco M5 dengan Poco M6

Pastikan fitur "Cari perangkat" sudah diaktifkan sebelum kejadian kehilangan dan bahwa HP terhubung ke internet untuk pelacakan yang akurat.

Jika HP hilang, segera laporkan ke polisi dan ubah kata sandi akun Anda untuk melindungi keamanan.

Halaman Selanjutnya
img_title
Harga Terbaru HP Xiaomi Mei 2024, Mulai dari yang Murah hingga yang Mahal