Samsung Galaxy S25 Series Dibekali Snapdragon 8 Gen 4, S25 FE Gunakan Dimensity 9400: Apa yang Berubah?

Bocoran Samsung Galaxy S25 Series
Sumber :
  • Samsung

GadgetSamsung selalu menjadi pusat perhatian setiap kali meluncurkan generasi terbaru dari lini Galaxy S Series. Tak terkecuali untuk Galaxy S25 dan Galaxy S25+ yang dijadwalkan hadir dengan Snapdragon 8 Gen 4, sementara versi Galaxy S25 FE akan menggunakan Dimensity 9400. Langkah ini memunculkan banyak spekulasi terkait alasan di balik pemilihan chipset ini, serta dampaknya terhadap performa ponsel.

Samsung Galaxy Tab S10 Ultra, S9 Ultra, dan S8 Ultra: Pilih Tablet Terbaik Sesuai Kebutuhan Anda

Snapdragon 8 Gen 4: Chipset Unggulan untuk Seri S25
Sebelumnya, muncul laporan bahwa Snapdragon 8 Gen 4 atau dikenal juga dengan sebutan Snapdragon X Elite akan menjadi chip yang jauh lebih mahal, dengan estimasi peningkatan harga 25% hingga 30% dari pendahulunya. Meskipun demikian, Samsung tampaknya tak ragu memilih chip ini untuk lini flagship mereka. Pemilihan Snapdragon 8 Gen 4 di semua pasar, tanpa terkecuali, mengindikasikan bahwa Samsung sangat mengandalkan performa dan reputasi chipset dari Qualcomm.

Hal ini mungkin disebabkan oleh keraguan Samsung terhadap Exynos 2500. Meskipun chip Exynos merupakan produksi internal mereka, perusahaan tampaknya tidak siap mengambil risiko jika chipset tersebut tidak mampu bersaing dengan Snapdragon dalam hal performa atau efisiensi. Samsung telah mempelajari dari pengalaman sebelumnya bahwa performa dan daya tahan baterai adalah hal penting yang diharapkan oleh konsumen dari ponsel flagship mereka.

Alasan Kenapa Samsung Galaxy Tab S6 Lite 2024, Tablet yang Cocok untuk Berbagai Aktifitas!

MediaTek Dimensity 9400 untuk Galaxy S25 FE
Berbeda dengan Galaxy S25 dan S25+, model Galaxy S25 FE dikabarkan akan menggunakan Dimensity 9400 dari MediaTek. Meskipun sempat muncul rumor bahwa Samsung mungkin akan menggunakan chipset MediaTek untuk seluruh lini S25, bocoran terbaru dari tipster Jukanlosreve menyatakan bahwa Dimensity 9400 hanya akan disematkan pada varian FE.

Langkah Samsung ini menarik perhatian, karena selama beberapa tahun terakhir, varian FE dari Samsung telah menjadi pilihan populer bagi konsumen yang mencari performa flagship dengan harga lebih terjangkau. Galaxy S25 FE dengan Dimensity 9400 diharapkan tetap dapat menawarkan pengalaman yang optimal, terutama dengan peningkatan signifikan yang dimiliki chipset ini dibandingkan generasi sebelumnya.

3 Rekomendasi Power Bank Fast Charging dan Daya Jumbo Cover Aktivitas Seharian!

Kenapa Bukan Exynos?
Exynos 2500 adalah chip yang sempat diharapkan untuk mendukung seluruh seri S25. Namun, peralihan Samsung ke MediaTek menunjukkan bahwa mungkin Exynos 2500 masih belum sepenuhnya memenuhi standar yang diperlukan. Kendati demikian, Exynos 2400 yang digunakan di Galaxy S24 FE sudah menunjukkan perbaikan yang cukup baik. Namun, produksi chipset pada simpul proses 3nm yang menjadi dasar Exynos 2500 mungkin masih menghadapi beberapa tantangan teknis, sehingga Samsung memilih solusi lain untuk menjaga kualitas ponsel mereka.

Keputusan ini menandakan bahwa Samsung tidak ingin mengambil risiko dengan menggunakan chip yang performanya masih dalam tahap pengembangan dan memilih untuk bermain aman dengan menggunakan Snapdragon dan MediaTek yang sudah terbukti handal.

Halaman Selanjutnya
img_title