Aman Pakai HP Saat Hamil? Ini Tips yang Wajib Diketahui Ibu Hamil!

Ini Dia Tips yang Wajib Diketahui Ibu Hamil!
Sumber :
  • gadget viva

Sebelum kita melangkah lebih jauh, yuk kita bahas dulu tentang radiasi. Radiasi dibagi menjadi dua kategori, yaitu radiasi ionisasi dan non-ionisasi.

Rekomendasi Blender Murah dan Berkualitas untuk Kebutuhan Harian!

Nah, radiasi yang dipancarkan oleh smartphone termasuk dalam kategori non-ionisasi. Radiasi ini memang dapat menggerakkan atom, tetapi tidak memiliki cukup energi untuk menghilangkan elektron dari atom, sehingga umumnya dianggap kurang berbahaya.

Berbanding terbalik, radiasi ionisasi (seperti sinar-X) memiliki potensi merusak jaringan sel dan bisa menjadi pemicu munculnya kanker. Nah, jadi smartphone yang kita bawa ke mana-mana itu tidak seintimidasi yang kita kira, bukan?

Apa Kata Penelitian?

5 Langkah Praktis Membersihkan Noda Sabun di Dinding dan Lantai Kamar Mandi!

Berdasarkan penelitian terbaru, terutama studi yang berjudul Impacts of smartphone radiation on pregnancy: A systematic review yang dirilis tahun 2022, penggunaan smartphone selama kehamilan umumnya masih dianggap aman.

Studi ini mengevaluasi 18 penelitian sebelumnya mengenai dampak radiasi EMF terhadap kesehatan ibu dan bayi. Meski ada beberapa laporan yang mengaitkan paparan radiasi EMF dengan masalah kesehatan, kesimpulan yang jelas masih diperlukan lebih banyak bukti medis secara langsung.

Rekomendasi HP 3 Jutaan Terbaik April 2025: AMOLED, Kamera 108MP, Fast Charging Super Ngebut!

Dalam studi tersebut, meskipun ditemukan adanya potensi dampak radiasi EMF terhadap perubahan hormonal dan termal pada orang dewasa, serta beberapa penelitian yang mengindikasikan adanya kemungkinan keguguran, tetapi hasil tersebut tetap memerlukan penelitian lebih lanjut untuk mendapatkan gambaran yang lebih akurat.

Halaman Selanjutnya
img_title