Galaxy Z Flip6 dan Fitur Sketch to Image Bikin Konten Visual Storytelling Semakin Mudah!
- samsung.com
Manfaatkan Flex Mode untuk Menemukan Angle Unik
Flex Mode adalah salah satu fitur unggulan dari Galaxy Z Flip6 yang memungkinkan kamu untuk mengambil gambar dari angle yang tidak biasa tanpa perlu menggunakan tripod. Fitur ini sangat berguna saat kamu ingin mengabadikan momen dengan sudut pandang yang unik, seperti menggunakan low angle atau mengambil gambar refleksi dari kaca.
Untuk menggunakan Flex Mode, buka perangkat Galaxy Z Flip6 dan letakkan pada posisi lipatannya yang membentuk sudut tertentu. Dengan posisi ini, kamu bisa mengambil gambar dengan sudut yang lebih bebas, bahkan dari posisi yang lebih rendah atau lebih tinggi tanpa harus memegang perangkat secara langsung. Ini sangat berguna untuk menghasilkan foto yang lebih dramatis atau memiliki komposisi yang lebih kuat.
Maksimalkan Penggunaan Pencahayaan dan Elemen Alam
Pencahayaan adalah elemen penting dalam fotografi yang dapat mempengaruhi suasana dan cerita dalam foto. Claudia Didi menyarankan untuk memanfaatkan pencahayaan alami, seperti cahaya matahari pagi atau sore, untuk menciptakan suasana yang berbeda dalam setiap foto. Kamu juga bisa memanfaatkan elemen alam, seperti bayangan dari pohon atau pantulan cahaya dari permukaan air, untuk menambah kedalaman pada foto.