Infinix Xpad, Tablet Entry-Level dengan Spesifikasi Menarik dan Performa Memuaskan

Infinix Xpad, Tablet Entry-Level dengan Spesifikasi Menarik dan Performa Memuaskan
Sumber :
  • infinix

Infinix Xpad menggunakan desain metal unibody dengan dua finishing berbeda pada bagian belakang. Salah satunya memiliki tekstur di bawah modul kamera, sedangkan sisi lainnya polos. Tablet ini tersedia dalam tiga pilihan warna: Stellar Gray, Titan Gold, dan Frost Blue. Dengan ukuran 257 x 168.6 x 7,6 mm dan berat sekitar 496 gram, tablet ini terbilang ringan untuk ukuran layar 11 inci.

Nokia Dragon 2024: Bakal Hadirkan Kamera 144 MP dan Baterai 7110mAh

Layar FHD Display 11 inci pada Infinix Xpad mendukung refresh rate 90Hz, membuat pengalaman menonton konten multimedia dan bermain game lebih nyaman. Kecerahan 440 nits memungkinkan tampilan layar tetap jelas meski digunakan di luar ruangan dengan sinar matahari.

Meskipun lebih ideal digunakan dalam posisi horizontal, tablet ini juga dilengkapi dengan port USB Type-C dan headphone jack 3.5mm di bagian bawah, serta dua grill speaker yang memberikan kualitas suara cukup baik.

Performa dan Baterai

5 Rekomendasi HP Harga 1 Jutaan Terbaik 2024 dengan RAM 8 GB, Penyimpanan 256 GB, dan Baterai Tahan Lama

Ditenagai oleh chipset Helio G99 dari Mediatek, tablet ini dilengkapi dengan RAM 4GB dan opsi penyimpanan 128GB atau 256GB. Dengan kombinasi ini, Infinix Xpad menawarkan pengalaman gaming yang memuaskan pada game populer seperti PUBG dan Mobile Legends, dengan frame rate stabil antara 55-60 FPS.

Berikut adalah hasil benchmark dari Infinix Xpad:

  • Geekbench 6: 737 (single core), 1917 (multi-core)
  • Wild Life Stress Test: Best Loop Score 1370, Lowest Loop Score 1358
  • Antutu Benchmark V10: 419538
Halaman Selanjutnya
img_title