6 HP Infinix Harga 1 Jutaan Terbaik Akhir 2024, Murah tapi Gahar!
- Youtube
Gadget – Infinix semakin dikenal sebagai merek smartphone yang menawarkan spesifikasi oke dengan harga ramah kantong. Akhir tahun 2024 ini, ada beberapa seri Infinix harga 1 jutaan yang layak masuk wishlist kamu.
Penasaran? Berikut 6 rekomendasi HP Infinix 1 jutaan terbaik yang cocok buat kamu!
1. Infinix Smart 9
Harga: Rp 1 juta
Kalau cari ponsel gaming murah, Infinix Smart 9 bisa jadi pilihan. Dengan chipset MediaTek Helio G81, performa gaming-nya cukup memuaskan. Layarnya 6,7 inci HD+ mendukung refresh rate 120Hz, bikin scrolling atau main game terasa mulus.
Kelebihan:
- Dual speaker stereo
- Tahan percikan air (rating IP54)
- Baterai besar 5000mAh
Kekurangan:
- Pengisian daya hanya 10W
2. Infinix Smart 8 Pro
Harga: Rp 1,2 juta
Butuh RAM dan penyimpanan besar? Smart 8 Pro menawarkan varian RAM 8/128 GB atau 4/256 GB. Kamera utamanya 50 MP dan kamera depan 8 MP bikin hasil foto cukup memuaskan.
Kelebihan:
- Kapasitas penyimpanan besar
- Kamera utama tajam
Kekurangan:
- Performa gaming biasa saja (chipset MediaTek Helio G36)
- Pengisian daya terbatas 10W
3. Infinix Hot 40i
Harga: Rp 1,5 juta
Infinix Hot 40i cocok buat kamu yang cari fitur NFC dan kamera selfie keren. Dengan chipset Unisoc T606 dan RAM 8/256 GB, performanya cukup oke untuk aktivitas sehari-hari.
Kelebihan:
- Kamera selfie 32 MP
- NFC bawaan
Kekurangan:
- Speaker masih mono
- Tidak ada rating IP
4. Infinix Hot 50i
Harga: Rp 1,3 juta
Hot 50i menawarkan chipset MediaTek Helio G85 dan kamera utama 48 MP dengan sensor Sony IMX582. Fitur tambahan seperti NFC dan dual stereo speaker bikin HP ini menarik untuk kelasnya.
Kelebihan:
- Dual speaker stereo
- Tahan percikan air (rating IP54)
Kekurangan:
- RAM lebih kecil (6/128 GB) dibandingkan seri lain
5. Infinix Hot 50
Harga: Rp 1,5 juta
HP ini menawarkan performa gaming yang mantap berkat MediaTek Helio G100. Layarnya 6,78 inci dengan refresh rate 120Hz, cocok buat yang sering main game atau scrolling sosial media.
Kelebihan:
- Layar besar dan cerah
- Chipset gaming
Kekurangan:
- Speaker mono
- GPU virtual kurang optimal
6. Infinix Hot 40 Pro
Harga: Rp 1,7 juta
Ini dia pilihan terbaik dari Infinix harga 1 jutaan! Dibekali MediaTek Helio G99, performa gaming-nya unggul. RAM hingga 12/256 GB dan pengisian daya cepat 33W bikin ponsel ini makin lengkap.
Kelebihan:
- Kamera utama 108 MP
- RAM besar hingga 12 GB
- Pengisian daya cepat
Kekurangan:
- Tidak ada rating IP
Setiap seri Infinix punya kelebihan dan kekurangannya masing-masing. Tinggal pilih yang sesuai dengan kebutuhan dan budget kamu.
Dari gaming, fotografi, hingga aktivitas multitasking ringan, semuanya bisa terpenuhi dengan HP Infinix harga 1 jutaan ini.
Jadi, kamu pilih yang mana?
Dapatkan informasi terbaru seputar Gadget, Anime, Game, Tech dan Berita lainnya setiap hari melalui social media Gadget VIVA. Ikuti kami di : | |
---|---|
@gadgetvivacoid | |
Gadget VIVA.co.id | |
X (Twitter) | @gadgetvivacoid |
Whatsapp Channel | Gadget VIVA |
Google News | Gadget |