Review Xiaomi Redmi Note 13 Pro+ 5G: Kamera 200MP, Layar Lengkung dan IP68 Perdana

Review Xiaomi Redmi Note 13 Pro+ 5G: Kamera 200MP, Layar Lengkung dan IP68 Perdana
Sumber :
  • Xiaomi

Gadget – Xiaomi terus memantapkan posisinya di pasar ponsel mid-range dengan menghadirkan seri Redmi Note 13 di awal 2024. Dari lima varian yang dirilis, Xiaomi Redmi Note 13 Pro+ 5G tampil sebagai model paling mewah, menawarkan berbagai fitur flagship dengan harga lebih terjangkau. Kehadiran layar lengkung, sertifikasi IP68, hingga kamera 200MP membuatnya menonjol di kelasnya.

Perbandingan Xiaomi 14 Ultra vs Xiaomi 15 Ultra: Kamera 200MP hingga Snapdragon 8 Elite

Apakah ponsel ini layak menjadi pilihan bagi Anda yang menginginkan teknologi premium tanpa perlu merogoh kocek terlalu dalam? Berikut ulasan lengkapnya.

Desain: Premium dan Tahan Banting

Xiaomi Redmi Note 13 Pro+ 5G menawarkan tampilan premium yang memadukan estetika modern dengan ketahanan fisik. Menggunakan material kaca di bagian depan dan belakang, perangkat ini dilapisi Gorilla Glass Victus yang memberikan perlindungan ekstra. Dengan ketebalan kurang dari 9mm dan bobot sekitar 200 gram, ponsel ini terasa nyaman saat digenggam.

Redmi Note 13 Pro Plus 5G Turun Harga! Diskon Besar di Awal Februari 2025

Pilihan warna Aurora Purple menampilkan gradien warna memukau, sedangkan Midnight Black menghadirkan kesan minimalis namun tetap elegan. Modul kamera belakang didesain menonjol secara individual, dilengkapi lampu LED yang memanjang di sisi kanan.

Menariknya, Redmi Note 13 Pro+ 5G menjadi seri Redmi pertama yang mengantongi sertifikasi IP68, membuatnya tahan air dan debu. Xiaomi juga menambahkan penguat pada sudut perangkat untuk meredam getaran dan mengurangi risiko kerusakan akibat benturan. Namun, material kaca glossy di bagian belakang mudah meninggalkan sidik jari, meski soft case tersedia dalam paket penjualan.

Layar: Lengkung dan Memukau

Halaman Selanjutnya
img_title
Update Harga dan Spesifikasi Redmi Note 13 Pro 5G Terbaru di Januari 2025