Huawei Mate 70 Dikabarkan Tak Menarik Minat Warga China, Indonesia?

Huawei Mate 70
Sumber :
  • Mashable

Mate 70 membawa sejumlah pembaruan, seperti performa yang lebih baik, peningkatan kamera, dan integrasi penuh dengan ekosistem Huawei. Sayangnya, konsumen dan analis mencatat bahwa inovasi tersebut tidak signifikan dibandingkan pendahulunya.

Redmi K50i 5G: Smartphone Flagship Miliki Performa Kencang dengan Layar 144Hz!

Kendala utama Huawei adalah produksi chip Kirin yang masih dibatasi akibat sanksi AS. Hal ini menyebabkan kesulitan dalam menghadirkan pembaruan teknologi yang substansial. Di sisi lain, HarmonyOS NEXT menjadi daya tarik tersendiri, meski transisi dari Android menjadi tantangan besar, terutama bagi pengguna lama Huawei.

Tantangan dan Peluang Huawei Mate 70 di Indonesia

Huawei masih memiliki penggemar setia, terutama di segmen profesional yang mengandalkan teknologi kamera canggih mereka. Seri Mate 70 dilengkapi fitur fotografi mutakhir yang dapat menarik perhatian fotografer dan kreator konten.

Huawei Pura X vs Samsung Z Flip: Apa yang Bikin Lebih Unggul?

Selain itu, inovasi seperti baterai tahan lama dan dukungan 5G bisa menjadi nilai jual, meskipun faktor harga tetap menjadi kendala utama.

Dapatkan informasi terbaru seputar Gadget, Anime, Game, Tech dan Berita lainnya setiap hari melalui social media Gadget VIVA. Ikuti kami di :
Instagram @gadgetvivacoid
Facebook Gadget VIVA.co.id
X (Twitter) @gadgetvivacoid
Whatsapp Channel Gadget VIVA
Google News Gadget