Inovasi Sony Alpha™ 1 II: Kamera Full-Frame dengan Resolusi 50 MP!
- Sony
Fitur stabilisasi gambar optik pada kamera ini telah ditingkatkan hingga 8,5 stop di bagian tengah (center) dan 7 stop di bagian pinggiran (periphery). Sementara itu, untuk kebutuhan videografi, terdapat Dynamic Active Mode yang menawarkan stabilitas luar biasa saat merekam video.
Desain Ergonomis dan Alur Kerja Profesional
Sony juga memperhatikan kenyamanan pengguna dengan menghadirkan desain bodi ergonomis yang telah diperbarui. Monitor LCD multi-angle 4-axis berukuran 3,2 inci memungkinkan fotografer menyesuaikan sudut dengan lebih fleksibel. Pegangan kamera kini lebih nyaman, ditambah tombol shutter dan tombol-tombol khusus yang dirancang ulang untuk kemudahan akses.
Kamera ini dilengkapi Dual-Battery Charger untuk mengisi daya dua baterai secara bersamaan dalam waktu 155 menit. Sementara itu, konektivitas tingkat tinggi, seperti dukungan 2.5GBASE-T melalui kabel LAN, memungkinkan transfer gambar lebih cepat, sehingga meningkatkan efisiensi kerja para profesional. Fitur ini sangat membantu dalam pengelolaan alur kerja, termasuk pengiriman langsung ke Adobe Lightroom™ atau Google Drive™ melalui Creators’ Cloud milik Sony.
Mendukung Keberlanjutan dengan Kemasan Ramah Lingkungan
Sony juga berkomitmen pada keberlanjutan dengan menghadirkan kemasan bebas plastik. Alpha™ 1 II menjadi seri pertama dalam lini Alpha (di luar seri ZV) yang menggunakan Original Blended Material, kombinasi antara bambu, tebu, dan kertas daur ulang.