Rekomendasi 10 Smartwatch Terbaik di Bawah 1 Juta 2025, Pilihan Tangguh dengan Fitur Canggih!
Gadget – Jika Anda sedang mencari smartwatch keren tanpa harus merogoh kocek dalam, ada banyak pilihan menarik di bawah 1 juta yang tetap penuh fitur canggih. Meski harganya terjangkau, kualitasnya tak perlu diragukan. Beberapa bahkan memiliki fitur kesehatan dan olahraga yang cocok untuk gaya hidup sehat Anda.
Berikut ini rekomendasi smartwatch terbaik untuk mendukung aktivitas harian Anda di tahun 2025:
1. JETE AM1 Series
JETE AM1 Series hadir dengan desain kotak elegan dan layar 1.78 inci yang tajam. Smartwatch ini bisa bertahan hingga 20 hari dalam mode standby, cocok untuk Anda yang menginginkan efisiensi daya.
Dilengkapi lebih dari 30 mode olahraga, pemantauan detak jantung, SpO2, stres, hingga kualitas tidur, JETE AM1 Series siap menjadi teman setia gaya hidup sehat Anda.