Duel Sengit Realme 13 Pro Plus 5G vs Xiaomi Redmi Note 13 Pro Plus 5G: Mana yang Lebih Worth It?
Sabtu, 25 Januari 2025 - 09:00 WIB
Sumber :
- mi.co.id
Gadget – Persaingan ponsel flagship kelas menengah semakin panas di tahun 2024 dengan kehadiran Realme 13 Pro Plus 5G dan Xiaomi Redmi Note 13 Pro Plus 5G. Kedua ponsel ini sama-sama mengusung embel-embel "Plus" yang menunjukkan spesifikasi lebih tinggi dibandingkan model reguler mereka. Namun, apa saja perbedaan utama antara keduanya? Simak perbandingan lengkap spesifikasi dan harga berikut ini.
Perbandingan Spesifikasi Realme 13 Pro Plus 5G dan Xiaomi Redmi Note 13 Pro Plus 5G
Desain dan Warna
- Realme 13 Pro Plus 5G hadir dengan warna Monet Gold dan Emerald Green. Dimensinya 161.3 x 73.9 x 8.4 mm dengan bobot ringan 185.5 gram.
- Sementara itu, Xiaomi Redmi Note 13 Pro Plus 5G memiliki pilihan warna Aurora Purple dan Midnight Black.
- Dimensinya sedikit lebih besar, 161.4 x 74.2 x 8.9 mm, dengan bobot mencapai 204.5 gram.
Layar
Baca Juga :
Realme 11 Pro Plus Harga Terjun Bebas di Bulan Januari 2025: Kamera 200MP untuk Pecinta Fotografi
Dari segi layar, kedua ponsel sama-sama menawarkan panel berkualitas tinggi.
- Realme menggunakan layar Curved OLED 6,7 inci dengan resolusi FHD+ dan refresh rate hingga 120 Hz.
- Kecerahan maksimalnya mencapai 2000 nits, sangat nyaman digunakan di bawah sinar matahari.
- Xiaomi memilih layar Curved AMOLED 6,67 inci dengan resolusi lebih tajam 1,5K dan refresh rate 120 Hz.
- Kecerahan maksimalnya sedikit lebih rendah di 1.800 nits, namun tetap memadai.
Halaman Selanjutnya
Chipset dan Performa