Samsung Galaxy F06 5G Resmi Dirilis, Hadir dengan Harga Murah dan Dukungan OS 4 Tahun!

Samsung Galaxy F06 5G Resmi Dirilis, Hadir dengan Harga Murah dan Dukungan OS 4 Tahun!
Sumber :
  • Samsung

Gadget – Samsung kembali mengguncang pasar ponsel terjangkau dengan meluncurkan Galaxy F06 5G di India. Smartphone ini menawarkan teknologi 5G dengan harga yang sangat ramah di kantong, menjadikannya pilihan menarik bagi pengguna yang ingin menikmati kecepatan jaringan generasi terbaru tanpa harus merogoh kocek dalam-dalam.

Perbandingan itel P55 5G vs Samsung Galaxy A06 5G: Mana HP 5G Murah Terbaik Saat Ini?

Dengan desain yang stylish, chipset andal, dan baterai tahan seharian, Galaxy F06 5G siap bersaing di segmen entry-level. Lalu, seperti apa spesifikasi lengkapnya? Simak ulasan berikut!

Layar Lebar, Desain Premium, dan Bobot Ringan

Samsung Galaxy F06 5G hadir dengan layar 6,7 inci HD+ LCD yang mendukung refresh rate 60Hz dan kecerahan puncak 800 nits. Dengan ketebalan hanya 8mm dan bobot 191 gram, perangkat ini tetap nyaman digenggam meski berlayar besar.

Nokia N95 Max 5G: Penerus Nokia N75 Max 5G dengan Spek Lebih Premium!

Di bagian belakang, Samsung menghadirkan finishing "Ripple Glow" yang memberikan tampilan lebih premium. Smartphone ini tersedia dalam dua pilihan warna menarik, yaitu Bahama Blue dan Lit Violet.

Performa Handal dengan Dimensity 6300

Di sektor dapur pacu, Galaxy F06 5G ditenagai oleh chipset MediaTek Dimensity 6300, yang menawarkan kinerja lancar untuk multitasking dan gaming ringan. Smartphone ini tersedia dalam dua varian RAM, yakni 4GB dan 6GB, yang dapat ditingkatkan dengan tambahan 6GB RAM virtual untuk pengalaman lebih mulus.

Halaman Selanjutnya
img_title
Deretan HP Samsung yang Kebagian One UI 7, Cek Ini Daftarnya!