Redmi K90 Pakai Chipset Kolaborasi dengan Qualcomm, Kapan Meluncur? Ini Bocoran Lengkapnya!
- xiaomi
Gadget –Redmi K90 Segera Meluncur dengan Chipset 3nm+ Kolaborasi Qualcomm, Ini Bocoran Spesifikasinya!
Xiaomi melalui sub-brand Redmi tampaknya tak mau berlama-lama setelah sukses merilis Redmi K80 di China. Kini, pabrikan asal Tiongkok itu tengah bersiap menghadirkan penerusnya, yakni Redmi K90. Menariknya, ponsel ini dikabarkan bakal menggunakan chipset 3nm+ hasil kolaborasi dengan Qualcomm.
Informasi ini pertama kali diungkap oleh Digital Chat Station, seorang leaker teknologi terpercaya. Ia menyebut bahwa Redmi K90 kemungkinan meluncur lebih awal dibanding pendahulunya. Bocoran ini mengisyaratkan bahwa Redmi K90 bisa saja hadir dalam waktu dekat dengan alur perilisan yang berbeda dari Redmi K80.
Chipset Andal dengan Performa Setara Snapdragon 8 Elite
Mengutip laporan Gizmochina, Redmi K90 akan menggunakan chipset baru yang mengusung arsitektur 3nm+. Prosesor ini disebut memiliki performa setara dengan Snapdragon 8 Elite, yang merupakan chipset kelas flagship dari Qualcomm.
Tak hanya itu, Redmi K90 diprediksi bakal hadir dalam dua varian, yaitu Redmi K90 dan Redmi K90 Pro. Perbedaan utama keduanya terletak pada spesifikasi chipset dan kamera.
Bocoran mengungkap bahwa varian Redmi K90 Pro akan dibekali Snapdragon 8 Elite 2, sementara model regulernya kemungkinan memakai versi yang lebih rendah dari chipset yang sama.