Deretan Aplikasi Keren yang Bisa Diakses Langsung via Now Bar Galaxy S25!
Rabu, 12 Maret 2025 - 07:30 WIB
Sumber :
- Samsung
5. Voice Recorder: Rekam Ide dan Momen Penting Lebih Cepat
Pernah kehilangan momen penting karena ribet buka aplikasi? Dengan Voice Recorder di Now Bar, Anda bisa rekam suara secara instan.
Baik untuk wawancara, ide dadakan, atau kebutuhan profesional, fitur ini langsung aktif dari layar kunci. Menariknya lagi, rekaman bisa tersinkron otomatis ke Samsung Notes dan ditranskrip jadi teks.
6. Samsung Notes: Catat Inspirasi Tanpa Repot
Samsung Notes kini bisa diakses super cepat! Mau tulis ide, catatan penting, atau sketsa? Cukup satu ketukan dari Now Bar.
Tak hanya itu, integrasi dengan S Pen membuat menulis jadi lebih alami. Plus, ada pencarian cepat untuk menemukan catatan lama, praktis untuk kebutuhan mendadak.
7. Emergency Sharing: Kirim SOS Super Cepat, Cuma Sekali Sentuh!
Halaman Selanjutnya
Dalam situasi darurat, Emergency Sharing via Now Bar bisa jadi penyelamat.Hanya butuh sekali sentuhan di layar kunci, pesan darurat langsung terkirim ke kontak terpercaya.