OPPO A3 NFC vs A58 NFC, Harga Mirip Fitur Beda! Ini Kelebihan dan Kekurangannya
Jumat, 14 Maret 2025 - 06:30 WIB
Sumber :
- Oppo
2. Layar: OPPO A3 NFC Lebih Mulus, OPPO A58 NFC Lebih Tajam
Perbedaan cukup mencolok ada pada layar. OPPO A3 NFC mengusung refresh rate 90Hz, memberikan pengalaman navigasi dan gaming yang lebih mulus. Namun, dari sisi resolusi, OPPO A58 NFC lebih unggul dengan Full HD+, sehingga gambar terlihat lebih tajam.
Kesimpulan:
- OPPO A3 NFC: Layar lebih smooth, lebih terang.
- OPPO A58 NFC: Layar lebih tajam.
3. Kamera: OPPO A3 NFC Unggul di Fitur Video dan Fokus
Untuk urusan kamera, keduanya sama-sama dibekali kamera belakang 50MP. Namun, OPPO A3 NFC mendukung PDAF (Phase Detection Auto Focus) untuk fokus cepat dan akurat, serta rekam video hingga 1080p@60fps.
Sementara itu, OPPO A58 NFC hanya mendukung AF biasa dan perekaman 1080p@30fps, sehingga kurang cocok untuk kebutuhan video profesional.
Halaman Selanjutnya
Kesimpulan: