Rekomendasi HP Rp900 Ribuan untuk Lebaran 2025, Murah tapi Berkualitas!
- ztedevices
Gadget – Lebaran 2025 sudah semakin dekat! Selain momen berkumpul dengan keluarga, banyak orang juga memanfaatkan kesempatan ini untuk membeli barang baru, termasuk smartphone. Tapi, bagaimana jika bujet terbatas? Tenang! Ada banyak HP murah Rp900 ribuan yang tetap layak digunakan.
Walaupun harganya terjangkau, deretan HP ini sudah cukup untuk memenuhi kebutuhan dasar seperti chatting, akses media sosial, hingga hiburan ringan. Penasaran? Simak rekomendasi HP Rp900 ribuan terbaik untuk Lebaran 2025 berikut ini!
1. ZTE Blade A35 – Desain Simpel, Performa Efisien
ZTE Blade A35 hadir sebagai pilihan HP murah dengan desain sederhana dan spesifikasi minimalis. Mengusung sistem operasi Android 14 Go Edition, HP ini dirancang agar tetap ringan dan lancar digunakan.
HP ini cocok sebagai hadiah Lebaran untuk orang tua atau anak-anak yang baru pertama kali memiliki smartphone.
Spesifikasi ZTE Blade A35:
- Layar: IPS LCD 6,75 inci, 720 x 1600 piksel, 90Hz
- Prosesor: Unisoc SC9863A1
- Kamera Utama: 8MP
- Kamera Depan: 2MP
- OS: Android 14 (Go Edition)
- Baterai: 5000mAh (10W)
- Harga: Rp970 ribuan (4/64GB)
Kelebihan:
- Baterai besar 5000mAh
- Layar luas dengan refresh rate 90Hz
- Ringan dan mudah digunakan