10 HP dengan Baterai Karbon Silikon! Daya Jumbo, Desain Tipis, dan Pengisian Kilat!
- gsmarena
Dilengkapi baterai sel ganda berkapasitas 6000mAh dengan kepadatan energi 805Wh/L, OnePlus 13 menawarkan daya tahan lama tanpa mengorbankan desain ramping. Dukungan pengisian cepat SuperVOOC 100W memungkinkan baterai terisi penuh hanya dalam 36 menit.
2. iQOO 13
iQOO 13 mengusung baterai 6150mAh dengan pengisian kabel super cepat 120W, yang bisa mengisi daya penuh dalam 30 menit. Ponsel ini juga dilengkapi sistem antena surround 360° untuk pengalaman gaming yang lebih stabil.
3. Vivo X200 dan Vivo X200 Pro
Vivo X200 hadir dengan baterai 5800mAh dan pengisian cepat 90W, sementara X200 Pro memiliki baterai 6000mAh yang mendukung pengisian kabel 90W dan nirkabel 30W.
4. Redmi K80 & K80 Pro
Redmi K80 Pro mengemas baterai 6000mAh dengan pengisian cepat 120W dan pengisian nirkabel 50W. Sementara itu, Redmi K80 standar hadir dengan kapasitas 6550mAh dan pengisian 90W.