3 Logitech Mouse untuk Gamers, Kabel dan Nirkabel

Logitech mouse
Sumber :
  • Foto: Istimewa

G502 X juga dilengkapi dengan sensor gaming presisi tinggi HERO 25K, menawarkan akurasi rasio 1-1 pada level sub-mikron dan zero smoothing, filtering, atau akselerasi. Seiring dengan aktivitas dan kinerja tanpa kabel, bila dikombinasikan dengan LIGHTFORCE, mouse ini menghasilkan response times 68 persen lebih cepat dari generasi sebelumnya. Pembaruan protokol nirkabel LIGHTSPEED juga memungkinkan gamer untuk menghubungkan dua perangkat LIGHTSPEED ke hanya satu receiver saja, menggunakan Device Pairing Tool di software Logitech G HUB. Pemain dapat memilih untuk mengoperasikan G502 X menggunakan receiver yang sama dengan keyboard gaming nirkabel Logitech.

Logitech Rilis Keyboard Signature K650 untuk Semua OS

Model G502 X PLUS hadir dengan LIGHTSYNC RGB dengan fitur-fitur berikut seperti pencahayaan 8-LED yang mengalir dan dapat disesuaikan saat pengguna bermain, efek startup dan power-down, serta pengoptimalan baterai melalui deteksi pemutaran aktif. G502 X dan G502 X PLUS akan tersedia dalam dua warna, yaitu hitam dan putih, sedangkan G502 X LIGHTSPEED hanya akan tersedia dalam warna hitam.

Harga dan Ketersediaan

Logitech BRIO 4K, Webcam untuk Para Streamer Harga Rp3,8 Jutaan

Mouse gaming Logitech G502 X, G502 X LIGHTSPEED, dan G502 X PLUS  diperkirakan hadir di Indonesia pada bulan September 2022. G502 X tersedia secara eksklusif hanya di Logitech G Official Store (Tokopedia, Shopee, Blibli, JD ID, dan Lazada), sedangkan G502 X LIGHTSPEED dan G502 X PLUS tersedia di online marketplace serta toko gaming terdekat. Harga jual yang disarankan yaitu Rp 989.000,-, Rp 1.819.000,-, dan Rp 2.139.000,-, secara berurutan.