Infinix Note 40 Series: Pakai Chip Canggih Cheetah X1 dengan Fast Charging 100W!

Infinix Note 40 Pro Plus
Sumber :
  • Infinix

Gadget – Infinix buat gebrakan besar! Note 40 Series baru aja diperkenalkan, mengguncang pasar mid-range dengan inovasi luar biasa. Terdiri dari Note 40 reguler, Note 40 Pro (4G/5G), dan Note 40 Pro+ sebagai lini paling atas, seri ini siap memenuhi kebutuhan pengguna modern dengan gaya dan performa yang luar biasa.

6 Rekomendasi HP Infinix RAM 8/256 GB Terbaik 2024: Spesifikasi Gahar, Harga Mulai 1 Jutaan!

Dalam laporan terbaru dari GizChina, hari Selasa (19/3/2024), Infinix Note 40 Series menyajikan sejumlah pembaruan yang mencolok, termasuk penggunaan chip terbaru buatan Infinix, Cheetah X1, untuk manajemen daya yang lebih canggih.

Chip Infinix Cheetah X1: Inovasi Manajemen Daya

Chip Cheetah X1 - Infinix Note 40 Series

Photo :
  • Infinix
6 HP Infinix RAM 8/256 GB dengan Fitur Canggih, Cocok untuk Gaming & Multitasking

Inovasi utama dalam seri Note 40 terletak pada chip Cheetah X1 yang dikembangkan sendiri oleh Infinix. Chip ini meningkatkan kinerja manajemen daya hingga 204% dibandingkan pendahulunya.

Cheetah X1 memungkinkan berbagai skenario pengisian daya, termasuk pengisian daya kecepatan tinggi, pengisian daya terbalik (reverse charging), dan kompatibilitas dengan berbagai protokol pengisian daya.

Update Harga HP Infinix Terbaru November 2024: Pilihan Tepat Sesuai Kebutuhanmu

Fitur keamanan juga menjadi fokus utama. Chip ini mendeteksi daya dengan presisi tinggi, memantau input daya secara real-time, dan menyesuaikan pengaturan pengisian daya untuk mencegah panas berlebih. Pengguna dapat menikmati pengisian daya yang aman dan efisien, bahkan di suhu dingin hingga -20°C.

Halaman Selanjutnya
img_title