Cara Mendapatkan Xiaomi 14 Leica dan Smart Band 8 Pro Sekaligus

Harga dan Spesifikasi Xiaomi 14 di Indonesia
Sumber :
  • mi.com

GadgetXiaomi siap membuka penjualan perdana untuk produk terbarunya, Xiaomi 14, Xiaomi Watch 2, Xiaomi Watch S3, dan Xiaomi Smart Band 8 Pro pada Jumat, 29 Maret 2024, setelah merilisnya pada Selasa (26/3) lalu. Produk-produk ini tersedia secara eksklusif melalui platform online seperti mi.com dan Xiaomi Official Store di Shopee, Blibli, serta offline di Xiaomi Store, Xiaomi Shop, Erafone, dan Blibli Store, Digiplus khusus untuk Xiaomi 14.

Redmi K70 Ultra: Bocoran Spesifikasi, Prosesor, dan Desain Menakjubkan

Untuk merayakan peluncuran resmi Xiaomi 14 di Indonesia, 100 pembeli pertama yang datang langsung ke Xiaomi Official Store Central Park akan mendapatkan penawaran spesial, termasuk Xiaomi Smart Air Purifier Compact secara gratis dan penawaran menarik lainnya.

Selain penawaran spesial, pembelian Xiaomi 14 juga dilengkapi dengan Layanan Eksklusif VIP selama 24 bulan, mencakup garansi kualitas, garansi terbatas untuk kerusakan layar, perbaikan di luar garansi, ponsel cadangan, dan layanan pelanggan eksklusif.

Upgrade ke HyperOS? Wajib Baca! 10 Alasan yang Perlu Dipertimbangkan!

Xiaomi juga membuka penjualan eksklusif untuk Xiaomi Watch 2 seharga Rp2,5 juta dan Xiaomi Watch S3 seharga Rp1,8 juta.

Xiaomi 14 Leica, dijual dengan harga Rp12 juta, datang dengan penawaran menarik berupa Smart Band 8 Pro senilai Rp1 juta secara gratis.

Spesifikasi Produk Xiaomi 14 sampai Smart Band 8 Pro:

Cara Downgrade HyperOS ke MIUI 14. Begini Tutorial Lengkapnya yang Aman!

1. Xiaomi 14 Leica:
   - Layar: AMOLED 6.8 inci
   - Prosesor: Snapdragon 8 Gen 2
   - Kamera: Quad-camera Leica dengan sensor utama 108MP
   - Baterai: 5000mAh

Halaman Selanjutnya
img_title