Turun Harga 300Ribu, Vivo Y100 4G dengan Layar AMOLED 120Hz, Snapdragon 685, Baterai Jumbo!

Vivo Y100 4G
Sumber :
  • Vivo

Gadget – Vivo kembali meramaikan pasar smartphone dengan meluncurkan Vivo Y100 4G, perangkat yang menawarkan perpaduan fitur canggih dan spesifikasi mumpuni untuk memenuhi kebutuhan pengguna masa kini.

Infinix Xpad, Tablet Entry-Level dengan Spesifikasi Menarik dan Performa Memuaskan

Dirilis resmi di Indonesia pada Maret 2024, Vivo Y100 4G siap menjadi pilihan menarik bagi para pencari smartphone berperforma tinggi dengan harga terjangkau.

Desain Menawan dengan Layar AMOLED 120Hz

Vivo Y100 4G tampil dengan desain modern dan ramping dengan dimensi 163.17 x 75.81 x 7.79 mm dan bobot 186 gram. Menariknya, bodi smartphone ini memiliki kemampuan untuk berubah warna, menambah kesan stylish dan unik.

Nokia X700 Pro 2024: HP Premium Mirip iPhone di Harga Rp3 Jutaan

Lebih dari itu, Vivo Y100 4G telah mengantongi sertifikasi IP5 untuk ketahanan terhadap debu dan air, sehingga pengguna tidak perlu khawatir saat menggunakannya di berbagai kondisi.

Layar AMOLED 6.67 inci dengan refresh rate 120Hz menjadi salah satu keunggulan utama Vivo Y100 4G. Layar ini menghadirkan visual yang jernih dan tajam dengan resolusi 1080 x 2400 piksel, serta tingkat kecerahan hingga 1200 nit yang ideal untuk penggunaan di luar ruangan.

5 Alasan Mengapa Ponsel Samsung Kurang Ideal untuk Gaming Kompetitif

Layar ini juga menawarkan refresh rate 120Hz yang menghasilkan pergerakan animasi dan transisi antar aplikasi yang mulus dan responsif, memberikan pengalaman pengguna yang lebih nyaman, baik saat menonton video, browsing internet, maupun bermain game.

Halaman Selanjutnya
img_title