HP Jadul Merek HMD 105 dan 110 Resmi Meluncur! Hadir dengan Fitur Canggih.
Rabu, 12 Juni 2024 - 07:29 WIB
Sumber :
- FoneArena
Gadget – Wah, ada kabar gembira nih buat kamu yang masih demen pake HP jadul! Merek HMD, yang sebelumnya dikenal sebagai produsen resmi HP Nokia, baru aja ngeluncurin HP jadul pertamanya dengan merek mereka sendiri di India.
Kerennya lagi, HP jadul ini udah dibekali fitur canggih, lho!
HP jadul tersebut diberi nama HMD 105 dan HMD 110. Kedua HP ini punya fitur menarik yang memudahkan kamu bertransaksi digital, yaitu aplikasi UPI bawaan.
Dengan adanya fitur ini, kamu nggak perlu repot-repot download aplikasi tambahan lagi buat bayar sana-sini.
Harga dan Warna HP HMD 105 dan 110
hmd 110 dan 105
Photo :
- gadgets360
Baca Juga :
5 HP Murah Terbaik di Bulan April 2025, Harga 1 Jutaan dengan RAM 8/256 dan Baterai 5000mAh
Buat kamu yang penasaran harganya, yuk disimak! HP jadul HMD 105 dibanderol dengan harga Rs 999 (sekitar Rp 180.000), sedangkan HP jadul HMD 110 sedikit lebih mahal, yaitu Rs 1,199 (sekitar Rp 220.000).
Halaman Selanjutnya
Soal warna, HMD 105 punya pilihan warna yang lebih beragam, yaitu hitam, ungu, dan biru. Sementara HMD 110 hadir dengan pilihan warna hitam dan hijau.