iQOO Pad 2 dan iQOO Pad 2 Pro Resmi Meluncur Mengusung Chipset Snapdragon 8 Gen 3

iQOO Pad 2 dan Pad 2 Pro
Sumber :
  • iQoo

Tablet ini juga mendukung refresh rate hingga 144Hz dan touch sampling rate 240Hz, dengan kecerahan puncak mencapai 900 nits dan warna 10-bit.

iQOO 11 5G Motorsport Edition: Smartphone Gaming Gahar Kolaborasi dengan BMW!

Pada bagian kamera, iQOO Pad 2 Pro memiliki kamera depan 8 megapiksel dan kamera belakang 13 megapiksel dengan LED flash.

Di dalamnya, tablet ini menggunakan chipset Dimensity 9300 Plus, didukung oleh RAM LPDDR5x sebesar 8GB, 12GB, atau 16GB, serta baterai berkapasitas 11.500mAh dengan pengisian cepat 66W.

Realme Pad Mini Harganya Turun Drastis, Pilihan Tablet 1 Jutaan Terbaik 2024

Untuk penyimpanan, iQOO Pad 2 Pro menawarkan opsi UFS 4.0 sebesar 256GB dan 512GB. Fitur konektivitas yang ditawarkan termasuk Wi-Fi 7, Bluetooth 5.4, NFC, dan USB-C (USB 3.2 Gen 1).

Selain itu, tablet ini dilengkapi dengan sistem delapan speaker dan sistem pendingin 3D VC dengan area pembuangan panas seluas 37.000mm².

Bocoran Spesifikasi Samsung Galaxy Z Flip 6: Ponsel Lipat dengan Upgrade yang Powerful!

iQOO Pad 2 dan Pad 2 Pro menjalankan Android 14 dengan antarmuka OriginOS 4 di atasnya.

Kedua model ini juga mendukung aksesori opsional seperti keyboard dan pena stylus, yang memperluas fungsionalitasnya untuk keperluan produktivitas dan kreatif.

Halaman Selanjutnya
img_title