Xiaomi Redmi A3: Smartphone Entry-Level Harga 1 Jutaan, Punya Spesifikasi Mumpuni dan Ramah Kantong
- mi.co.id
Gadget – Pada 22 Februari 2024, Xiaomi resmi merilis handphone entry-level terbaru mereka, Xiaomi Redmi A3. Dengan harga sekitar Rp1 jutaan, perangkat ini menawarkan berbagai fitur unggulan yang siap memikat hati pengguna.
Xiaomi Redmi A3 hadir dengan desain dan warna yang trendi, seperti midnight black dan star blue. Handphone ini tidak hanya menarik dari segi penampilan, tetapi juga tangguh dari segi performa.
Didukung oleh prosesor MediaTek Helio G36 dengan proses fabrikasi 12 nm dan CPU Octa-core yang mencapai kecepatan hingga 2,2 GHz, Redmi A3 siap mendukung berbagai aktivitas harian dengan lancar.
Dalam hal memori, Xiaomi Redmi A3 menawarkan dua varian: 3 GB RAM dengan 64 GB penyimpanan internal, serta 4 GB RAM dengan 128 GB penyimpanan internal.
Keduanya masih bisa diperluas dengan kartu MicroSD hingga 1 TB, memberikan fleksibilitas penyimpanan bagi pengguna.
Dimensi Xiaomi Redmi A3 juga cukup kompak dengan tinggi 168,4 mm, lebar 76,3 mm, dan ketebalan 8,3 mm. Layarnya berukuran 6,7 inci dengan resolusi 1650 x 720 piksel, kerapatan 268 ppi, dan kecerahan mencapai 500 nit.
Layar ini juga mendukung refresh rate hingga 90 Hz, memastikan pengalaman scrolling yang mulus, serta kedalaman warna 8 bit dan mode malam untuk kenyamanan mata pengguna.