Cerita Raymond Chin dan Felicia Kawilarang Beralih ke Ponsel Lipat
- Samsung
Gadget – Kadang ada pertanyaan, apa ponsel yang digunakan para bos, terutama bos perusahaan rintisan. Mereka kerap melakukan pekerjaan multitasking dan membuat konten di media sosial. Dua di antara para bos itu, Raymond Chin dan Felicia Kawilarang, ternyata menggunakan ponsel lipat buatan Samsung, yakni Galaxy Z Fold4 5G dan Galaxy Z Flip4 5G.
Keduanya diklaim sangat antusias saat memutuskan untuk beralih ke Galaxy Z Fold4 5G dan Z Flip4 5G agar bisa menjalani produktivitas yang lebih maksimal dan membuat konten dengan lebih fleksibel, dua hal yang tidak bisa mereka nikmati di smartphone lamanya.
“Raymond dan Felicia yang baru beralih ke Galaxy Z Fold4 5G dan Z Flip4 5G kini bisa be greater dalam menjalani rutinitas. Dengan produktivitas yang makin optimal, mereka bisa mengambil keputusan penting yang menentukan pertumbuhan dari masing-masing startup yang dinaungi di berbagai situasi dan kondisi. Raymond dan Felicia yang sama-sama aktif sebagai content creator juga bisa mengandalkan foldable ini untuk bikin konten dengan cara-cara baru yang lebih mudah. Mereka pun bisa mendapat work-life balance setiap hari dengan menjalani aktivitas favorit dengan lebih maksimal, baik itu olahraga maupun streaming konten kekinian,” ujar Verry Octavianus, Product Marketing Manager Samsung Mobile Experience, Samsung Electronics Indonesia.
Raymond Chin dengan Galaxy Z Fold4 5G
Dalam menjalani rutinitas sebagai entrepreneur dan content creator, Raymond sangat mengandalkan smartphone, baik itu saat berkomunikasi dengan tim, akses data-data internal penting, hingga membuat dan memantau kontennya di media sosial. Dengan aktivitas yang makin padat, ekspektasi Raymond terhadap device yang menjadi daily driver-nya pun makin tinggi. Maka dari itu, Raymond memutuskan untuk switch ke Galaxy Z Fold4 5G yang menurutnya mampu menjawab tiga kriterianya dalam memilih smartphone.
“Pertama harus flagship, memiliki teknologi chip terbaru sehingga smartphone-nya jauh dari kata nge-lag. Lalu, kedua adalah spesifikasinya sesuai untuk menunjang produktivitas, serta memiliki baterai yang tahan lama karena saya paling tak suka charging di tengah hari. Plus, memiliki kualitas kamera terbaik yang memastikan saya bisa membuat konten dengan baik. Itu alasan saya switch ke Samsung Galaxy Z Fold4 5G, memenuhi tiga kriteria tersebut dan smartphone mana yang bisa dibuka tutup, itu sangat keren. Bagi saya, Galaxy Z Fold4 5G is a game changer dalam menunjang produktivitas.” ujar Raymond.