3 Smartphone Samsung Ini Resmi Ditinggalkan, Saatnya Upgrade Smartphone!

3 Smartphone Samsung Ini Resmi Ditinggalkan, Saatnya Upgrade Smartphone!
Sumber :
  • Samsung A51

Gadget – Kabar duka bagi pengguna Samsung Galaxy A51 5G, A41, dan M01. Pada akhir Juni 2024, Samsung resmi menghentikan dukungan update software untuk ketiga model smartphone yang diluncurkan pada tahun 2020 tersebut.

Sharp Aquos R9 Hadir di Indonesia dengan Layar 240Hz, Kamera Leica dan Performa Tangguh

Artinya, pengguna tidak akan lagi menerima patch keamanan dan peningkatan performa untuk perangkat mereka.

Penghentian update software ini tentu menimbulkan kekhawatiran bagi pengguna. Tanpa patch keamanan terbaru, smartphone mereka menjadi lebih rentan terhadap serangan malware dan virus.

Nokia Moonwalker 5G: Performa Tinggi, Baterai Jumbo 8900mAh

Selain itu, performa smartphone juga diprediksi akan menurun seiring waktu tanpa adanya update yang dioptimalkan.

Samsung sendiri memiliki kebijakan update software yang berbeda-beda untuk setiap model smartphone. Untuk model flagship, Samsung biasanya memberikan update software selama 4 tahun untuk OS Android dan 5 tahun untuk patch keamanan.

Tunggu Agustus! Ini Deretan Teknologi dan Gadget di Made by Google 2024

Sedangkan untuk model mid-range dan budget, durasi update softwarenya biasanya lebih singkat.

Kasus penghentian update software untuk Galaxy A51 5G, A41, dan M01 ini menjadi pengingat bagi pengguna untuk selalu mempertimbangkan faktor update software saat memilih smartphone.

Halaman Selanjutnya
img_title