Samsung Galaxy S23 Series Andalkan Peningkatan Kamera, Bisa Astrophoto
- Istimewa
Gadget – Samsung akhirnya resmi memperkenalkan Galaxy S23 Ultra 5G, Galaxy S23+ 5G, dan Galaxy S23 5G. Ketiganya diklaim memiliki peningkatan kamera yang cukup tinggi sehingga bisa diandalkan untuk foto dan video, baik siang maupun malam hari.
Fitur andalan, misalnya merekam video Nightography yang benar-benar cinematic dengan dukungan AI transformatif. Lalu, keberadaan Snapdragon 8 Gen 2 Mobile Platform for Galaxy menciptakan pengalaman premium, dari terobosan AI yang inovatif hingga pengalaman mobile gaming yang powerful untuk mendukung berbagai macam game play di masa depan dengan kemampuan grafis tercepat di dunia untuk perangkat mobile.
Di Galaxy S23 Ultra, S Pen yang tertanam di dalamnya yang telah dikenal dan disukai pengguna setia Samsung Galaxy menawarkan lebih banyak kemungkinan akan produktivitas, mencatat, hobi, dan lainnya. Seluruh inovasi dari Galaxy S23 Series 5G yang menetapkan standar terbaru dikemas dengan desain menawan yang menegaskan komitmen keberlanjutan dari perusahaan dengan lebih banyaknya komponen perangkat yang dibuat menggunakan material daur ulang dibanding smartphone Samsung Galaxy lainnya.
“Nilai dari teknologi yang impactful diukur tidak hanya dari kemampuannya memungkinkan banyak hal bagi orang-orang di masa sekarang, tapi juga dari bagaimana ia berkontribusi untuk masa depan yang lebih baik. Galaxy S23 Series 5G menjadi pendobrak standar terbaru akan pengalaman smartphone premium yang terpercaya. Kami terus berupaya mendefinisikan ulang performa tertinggi dengan menyatukan inovasi yang powerful dan aspek keberlanjutan lingkungan,ujar TM Roh, President and Head of Mobile eXperience Business at Samsung Electronics.
Bisa Siang, Bisa Malam
Galaxy S23 Ultra 5G memudahkan siapa pun untuk capture konten yang fenomenal. Perangkat ini menawarkan sistem kamera terdepan dari Samsung Galaxy yang telah dirancang untuk menghadapi berbagai kondisi pencahayaan demi menghasilkan detail yang luar biasa. Peningkatan fitur Nightography mentransformasi bagaimana Galaxy S Series mengoptimalkan hasil foto dan video di berbagai keadaan.