Rumor Terbaru PS5 Pro: Kapan Rilis dan Apa Saja Fitur Barunya?
- Arsitektur CPU: Zen 2 8-core/16 Thread pada 3.5GHz/3.85GHz
- Unit Komputasi GPU: 60 CUs, RNDA 3 (TBC)
- TFLOPs GPU: 33.5TF, kecepatan 2.18GHz (TBC)
- Memori GDDR6: 16GB pada 18Gbps
- Memori Tersedia untuk Game: 13.7GB
- Antarmuka Memori: 256-bit/576GB/s
Fitur unggulan dari PS5 Pro termasuk mode “High CPU Frequency” yang dapat meningkatkan kecepatan CPU hingga 10% menjadi 3.85GHz. GPU baru yang digunakan diklaim mampu meningkatkan kecepatan rendering hingga 45% serta memperbaiki efek ray tracing secara signifikan. PS5 Pro akan memanfaatkan 60 CU dengan arsitektur RNDA 3, memberikan kekuatan komputasi sebesar 33.5 teraflops pada kecepatan 2.18GHz.
Memori GDDR6 juga mengalami peningkatan dari 14Gbps menjadi 18Gbps, dengan bandwidth memori naik dari 448GB/s menjadi 576GB/s. Teknologi PlayStation Spectral Super Resolution (PSSR) yang dihadirkan di PS5 Pro diharapkan dapat meningkatkan resolusi hingga 4K dengan frame rate yang lebih tinggi. Selain itu, Sony dikabarkan akan meminta pengembang game untuk memanfaatkan hardware baru ini dengan membuat mode grafis eksklusif untuk PS5 Pro, yang nantinya akan diberi label “Enhanced”.
Harga dan Ketersediaan
Dari segi harga, PS5 Pro diperkirakan akan dibanderol lebih tinggi dibandingkan PS5 standar. Sebagai perbandingan, PS5 dengan disc drive saat ini dijual seharga $500, sedangkan versi digital-only dijual seharga $450. PS5 Pro akan dipasarkan sebagai pilihan bagi gamer yang menginginkan resolusi dan frame rate terbaik, bukan sebagai pengganti PS5 standar. Kedua konsol ini diharapkan akan hadir bersamaan seperti halnya PS4 dan PS4 Pro, melayani segmen pasar yang berbeda di antara para gamer.
Kapan Rilis?
Belum ada kepastian mengenai tanggal rilis PS5 Pro, namun banyak rumor yang menyebutkan bahwa konsol ini akan meluncur pada paruh kedua tahun 2024. Jeff Grubb, seorang jurnalis industri game, bahkan mengisyaratkan bahwa PS5 Pro bisa dirilis pada September 2024, bersamaan dengan peluncuran game besar seperti Grand Theft Auto 6.