5 Game Naruto PPSSPP Terbaik yang Bikin Kamu Ketagihan

5 Game Naruto PPSSPP Terbaik yang Wajib Kamu Mainkan
Sumber :
  • Youtube Emulator Universe

Gadget – Penggemar Naruto pasti familiar dengan beragam genre game yang diadaptasi dari cerita anime tersebut.

Perjalanan Hokage di Naruto: Mengungkap Peran dan Warisan Setiap Pemimpin Konoha

Dari sekian banyak opsi permainan, game Naruto PPSSPP menjadi pilihan utama yang banyak diminati.

PPSSPP atau PlayStation Portable Simulator Suitable for Playing Portably adalah emulator PlayStation yang dapat dimainkan di berbagai platform seperti komputer, laptop, dan Android.

Mengungkap Kekuatan Luar Biasa Hagoromo Otsutsuki: Shinobi Terkuat dalam Sejarah Naruto

Keberadaan emulator ini menjadi solusi ideal bagi siapa pun yang ingin bernostalgia dengan game PPSSPP

Dengan mengunduh emulator PPSSPP dari Play Store, pengguna Android dapat memainkan berbagai jenis game, termasuk game Naruto, langsung dari ponsel mereka.

1. Naruto Shippuden – Narutimate Accel 3

10 Lagu Opning Naruto Terbaik, Musik, Visual, dan Emosi yang Menggugah

 

Naruto Shippuden – Narutimate Accel 3

Photo :
  • Youtube Elvin Wong

 

Episode menarik dari Naruto disuguhkan dalam game PPSSPP ini. Naruto Shippuden – Narutimate Accel 3 mengikuti perjalanan Naruto bersama Jiraiya, terutama saat mereka pulang ke desa mereka.

Game ini tersedia dalam ukuran 500MB dan juga versi CSO yang lebih kecil untuk menghemat ruang penyimpanan.

2. Naruto Shippuden – Ultimate Ninja Impact

 

Naruto Shippuden – Ultimate Ninja Impact

Photo :
  • elmundotech.com

 

Game ini juga memberikan pengalaman bermain yang seru dengan melibatkan banyak karakter dan alur cerita yang panjang.

Grafis 3D-nya membuat pertarungan melawan Akatsuki terasa lebih hidup. 

Dilengkapi dengan berbagai fitur canggih, game ini menawarkan pengalaman yang luar biasa.

3. Naruto Shippuden – Legends Akatsuki Rising

 

Naruto Shippuden – Legends Akatsuki Rising

Photo :
  • rawg.io

 

Bagi yang ingin hemat ruang penyimpanan atau memiliki perangkat dengan spesifikasi rendah, Naruto Shippuden – Legends Akatsuki Rising adalah pilihan yang tepat.

Game ini memiliki ukuran berkas ISO yang kecil namun tetap menawarkan plot menarik yang melibatkan Akatsuki.

4. Naruto Shippuden Kizuna Drive

 

Naruto Shippuden Kizuna Drive

Photo :
  • IGDB

 

Meskipun memiliki gameplay yang mirip dengan game Naruto PPSSPP lainnya, Naruto Shippuden Kizuna Drive tetap menarik untuk dicoba.

Dengan latar belakang dari seri Uzumaki Naruto Chronicle, game ini menawarkan tantangan seru dan pemilihan lawan yang sesuai dengan tingkat keahlian pemain.

5. Naruto – Ultimate Ninja Heroes

 

Naruto – Ultimate Ninja Heroes

Photo :
  • Youtube IGN

 

Bagi yang ingin memainkan versi kecil Naruto, Naruto – Ultimate Ninja Heroes adalah pilihan yang tepat.

Game ini menampilkan 20 karakter, termasuk Naruto, dalam aksi yang menghibur.

Itulah lima game Naruto PPSSPP terbaik yang wajib kamu mainkan. Dari daftar tersebut, mana yang akan kamu coba terlebih dahulu? Selamat bermain!

 

Dapatkan informasi terbaru seputar Gadget, Anime, Game, Tech dan Berita lainnya setiap hari melalui social media Gadget VIVA. Ikuti kami di :
Instagram @gadgetvivacoid
Facebook Gadget VIVA.co.id
X (Twitter) @gadgetvivacoid
Whatsapp Channel Gadget VIVA
Google News Gadget