Cara Mudah Dapatkan Cape Gratis di Event Minecraft Movie
- devianArt
Gadget – Halo para penggemar Minecraft! Kali ini ada kabar menarik nih buat kalian yang nggak mau ketinggalan hal seru di dunia gaming. Mojang kembali menghadirkan event spesial guna merayakan rilis film Minecraft Movie, yang akan tayang pada 4 April 2025.
Dalam acara ini, para gamer bisa mendapatkan hadiah berupa cape eksklusif secara gratis dengan syarat menyelesaikan beberapa misi tertentu. Jadi pastikan kamu ikutan ya karena kesempatan ini cuma ada sekali!
Event ini berlangsung dari tanggal 25 Maret hingga 7 April 2025. Ada tiga jenis cape yang bisa dikoleksi, yaitu Yearn Cape, Home Cape, dan Menace Cape. Penasaran bagaimana cara dapatkannya? Yuk simak penjelasannya!
1. Cara Mendapatkan Yearn Cape
Untuk memperoleh Yearn Cape, kamu harus menyelesaikan misi yang tersedia dalam event Movie Live di Midport Village. Langkah pertama adalah masuk ke versi Minecraft: Bedrock Edition, lalu pilih opsi Play Movie Event di menu utama.
Setelah masuk ke area event, kamu bisa melihat daftar misi baru yang akan muncul setiap dua hari sekali. Misinya cukup bervariasi, mulai dari bertahan hidup saat mempertahankan dinding bersama Garrett, menjaga beban bersama Natalie dan Dawn, sampai aktivitas mining bareng Henry.
Jika semua enam misi berhasil diselesaikan, maka Yearn Cape akan otomatis dimasukkan ke dalam koleksi cape-mu.