Rekomendasi Google TV Xiaomi Dengan Harga Terjangkau Yang Layak Kamu Pilih!

Rekomendasi Google TV Xiaomi Dengan Harga Terjangkau Yang Layak Kamu Pilih!
Sumber :
  • smartWorld

Gadget –  Xiaomi, raksasa teknologi global, semakin memantapkan posisinya di dunia produk AIoT (Artificial Intelligence of Things) dengan meluncurkan seri terbaru Google TV, yaitu Xiaomi TV A dan Xiaomi TV A Pro dalam varian layar 32 inch.

Xiaomi TV Max 2025: TV 4K QLED Besar dengan Dolby Atmos dan Vision

Sebelumnya, kedua seri ini telah hadir di akhir tahun 2023 dengan pilihan ukuran layar 43 inch, 55 inch, dan 65 inch. Kini, Xiaomi menghadirkan opsi baru dengan layar 32 inch yang lebih ringkas dan terjangkau, mulai dari Rp 1.899.000,-.

Xiaomi TV A 32 inch

Xiaomi TV A 32

Photo :
  • xiomi
Perbandingan Google TV Streamer dengan Perangkat Streaming Google Sebelumnya

Bagi Anda yang mencari televisi berukuran kecil namun tetap berkualitas, Xiaomi TV A 32 inch hadir sebagai solusi ideal. TV ini dilengkapi dengan layar 32 inch beresolusi FHD (1920 x 1080 piksel), menghasilkan gambar yang tajam dan jernih.

Desain bezel-less yang premium memberikan kesan elegan dan modern pada ruangan Anda.

Harga Smart TV Coocaa 32 Inch Turun Drastis! Cuma Rp1 Jutaan, Buruan Sebelum Kehabisan!

Pengalaman menonton semakin imersif dengan speaker 2 x 10W dan teknologi Dolby Audio™. Teknologi ini menghadirkan suara yang jernih dan memukau, bagaikan membawa Anda ke dalam film atau acara favorit.

Xiaomi TV A Pro 32 inch

Xiaomi TV A Pro

Photo :
  • xiaomi

Bagi pecinta gambar yang lebih tajam dan detail, Xiaomi TV A Pro 32 inch adalah pilihan tepat. TV ini menawarkan resolusi 4K UHD (3840 x 2160 piksel) dengan teknologi Dolby Vision™.

Kombinasi teknologi ini menghasilkan gambar yang luar biasa realistis dan kaya warna, menghadirkan pengalaman menonton sinematik di rumah Anda.

Desain bezel-less yang ramping dan stylish semakin menambah kesan mewah pada TV ini. Dilengkapi dengan speaker 24W (2 x 12W) dan dukungan teknologi audio Dolby, Anda akan merasakan kualitas suara superior yang imersif.

Spesifikasi Unggulan dan Konektivitas Lengkap

Baik Xiaomi TV A maupun Xiaomi TV A Pro dilengkapi dengan RAM 1.5GB dan ROM 8GB, serta sistem operasi Google TV.

Sistem operasi ini memungkinkan Anda untuk mengakses berbagai aplikasi dan layanan hiburan favorit dengan mudah, seperti Netflix, Disney+, YouTube, dan lain sebagainya.

Konektivitas WiFi 2,4GHz dan Bluetooth 5.0 memastikan Anda mendapatkan koneksi yang stabil dan handal untuk streaming film, bermain game, atau menjelajahi internet.

Harga dan Ketersediaan

Xiaomi TV A dan Xiaomi TV A Pro tersedia dalam berbagai pilihan ukuran dan harga, mulai dari Rp 1.899.000,- untuk Xiaomi TV A 32 inch hingga Rp 7.999.000,- untuk Xiaomi TV A Pro 65 inch.

Berikut detail harga dan tempat pembeliannya:

Xiaomi TV A

  • 32 inch FHD: Rp 1.899.000,- (Online: Mi.com, Xiaomi Official Store (Shopee, Blibli, Akulaku, Lazada))
  • 43 inch FHD: Rp 2.999.000,- (Online: Mi.com, Xiaomi Official Store (Tokopedia, Shopee, Blibli, Akulaku, Lazada); Offline: Xiaomi Store, Xiaomi Shop, Erafone, Xiaomi Preferred Partners)
  • 55 inch 4K UHD: Rp 5.699.000,- (Online: Mi.com, Xiaomi Official Store (Tokopedia, Shopee, Blibli, Akulaku, Lazada))

Xiaomi TV A Pro

  • 32 inch 4K UHD: Rp 1.899.000,- (Offline: Xiaomi Store, Xiaomi Shop, Erafone, Xiaomi Preferred Partners)
  • 43 inch 4K UHD: Rp 3.699.000,- (Online: Mi.com, Xiaomi Official Store (Tokopedia, Shopee, Blibli, Akulaku, Lazada); Offline: Xiaomi Store, Xiaomi Shop, Erafone, Xiaomi Preferred Partners)
  • 55 inch 4K UHD: Rp 5.799.000,- (Offline: Xiaomi Store, Xiaomi Shop, Erafone, Xiaomi Preferred Partners)
  • 65 inch 4K UHD: Rp 7.999.000,- (Online: Mi.com, Xiaomi Official Store (Tokopedia, Shopee, Blibli, Akulaku, Laz

Dapatkan informasi terbaru seputar Gadget, Anime, Game, Tech dan Berita lainnya setiap hari melalui social media Gadget VIVA. Ikuti kami di :
Instagram @gadgetvivacoid
Facebook Gadget VIVA.co.id
X (Twitter) @gadgetvivacoid
Whatsapp Channel Gadget VIVA
Google News Gadget