Senjata Anti-Drone dan Mobile Jammer Canggih Buatan Indonesia yang Bikin Drone Tak Berdaya!

PT Pindad Luncurkan Senjata Anti-Drone dan Kendaraan Mobile Jammer Buatan Indonesia
Sumber :
  • SPS-1 / Pindad.com

Gadget – Pada peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-79 Republik Indonesia, PT Pindad kembali menunjukkan komitmennya dalam pengembangan teknologi pertahanan dengan memperkenalkan inovasi terbaru berupa senjata anti-drone dan kendaraan pengacau sinyal (jammer) buatan dalam negeri.

Kecanggihan Mobil Presiden RI Prabowo: Maung MV3 Garuda Anti Peluru dan Ban Anti Bocor!

Dua produk yang diluncurkan pada tanggal 17 Agustus 2024 di Ibu Kota Nusantara (IKN) tersebut adalah Senjata Pelumpuh Senyap seri 1 (SPS-1) dan Maung MV3 Mobile Jammer.

Peluncuran ini memiliki makna penting karena senjata SPS-1 dan Maung MV3 Mobile Jammer secara langsung terlibat dalam mendukung pengamanan upacara HUT ke-79 RI di IKN.

Fitur Canggih Maung Garuda MV3: Limousine Pindad Pengawal Prabowo ke Istana

Acara tersebut turut dihadiri oleh Presiden Joko Widodo dan Presiden terpilih Prabowo Subianto, yang menandakan pentingnya kontribusi kedua produk ini dalam menjaga kedaulatan dan keamanan negara.

Senjata Pelumpuh Senyap seri 1 (SPS-1) dan Maung MV3 Mobile Jammer

Photo :
  • Pindad.com
3 Pabrik Senjata Lokal yang Mendorong Militer Indonesia Jadi Terkuat di Asia 2024

Direktur Teknologi dan Pengembangan PT Pindad, Sigit P. Santosa, dalam keterangan resminya, menyoroti keunggulan dari produk-produk ini. SPS-1 dan Maung MV3 Mobile Jammer bukan hanya sekadar produk baru, tetapi juga inovasi yang pertama di dunia dalam mengintegrasikan teknologi senjata soft kill (anti-drone) dan hard kill (senjata api) dalam satu sistem.

Kedua produk ini merupakan hasil pengembangan dalam negeri yang sepenuhnya mengoptimalkan Tingkat Komponen Dalam Negeri (TKDN), dan didukung dengan kesiapan teknis serta layanan purna jual dalam negeri.

Halaman Selanjutnya
img_title